Menu Baru Unik, Burger KFC Warna Pink Yang Cute Banget

Fimela diperbarui 13 Agu 2015, 15:20 WIB

Makanan cepat saji sering menjadi pilihan bagi banyak orang, bahkan menjadi makanan favorit. Meskipun dikenal sebagai makanan yang kurang sehat, makanan cepat saji tidak pernah kehabisan peminat. Salah satu jenis makanan cepat saji yang paling terkenal di seluruh dunia adalah burger. Hampir semua merk makanan cepat saji pasti memiliki menu yang stau ini, termasuk KFC.

Apa warna roti bun pada burger yang biasa Anda santap, Ladies? Coklat bukan? Tapi di China, seperti yang dilansir oleh thenanfang.com, Anda bisa menikmati burger dengan roti bun berwarna pink dan hitam lho! Varian baru burger tersebut bernama "Black diamond bacon spicy chicken leg burger" untuk burger berwarna hitam, dan "Rose cheese roasted chicken leg burger". Keduanya dibandrol dengan harga $2,80 atau sekitar Rp 38.564 per porsi.

Katanya sih, restoran cepat saji di China memang sangat digemari, dan kerap melakukan berbagai inovasi. KFC adalah restoran cepat saji yang paling digemari di sana.

Jika Anda amati, terutama untuk burger pink, penampilan dan warnanya sedikit berbeda dengan pada gambar displaynya ya Ladies? Kami juga belum mengetahui seperti apa rasanya, karena para pelanggan KFC di China lebih fokus memberikan pendapat terkait penampilan burger tersebut. 

Namun ada media yang berpendapat bahwa KFC terinspirasi dari Puella Magi Madoka Magica, salah satu anime Jepang yang populer di China. Dua gadis karakter utama dalam anime tersebut mengenakan pakaian yang warnanya mirip dengan warna dua burger varian terbaru dari KFC China. Benarkah demikian? Hanya KFC yang mampu menjawabnya.

Anda penasaran dengan rasanya, Ladies? Sama, saya juga. Atau Anda tidak sabar ingin segera mengunggah foto burger pink dan hitam ini ke dalam akun media sosial Anda jika keduanya hadir di Indonesia? Hehe, kita tunggu saja kehadirannya.

(vem/reg)
What's On Fimela