Agar Pasiennya Lebih Rileks, Dokter Ini Pakai Baju Unik Saat Bekerja

Fimela diperbarui 24 Agu 2017, 09:00 WIB

Kita tentu tahu bahwa tak semua orang bisa merasa rileks dan nyaman saat memeriksakan kesehatannya di klinik atau rumah sakit dan diperiksa langsung oleh dokter. Beberapa orang bahkan akan merasa takut lebih dahulu sebelum benar-benar bertemu dengan dokter yang akan memeriksa kondisi kesehatannya.

Untuk meredam rasa takut pasien ini, seorang dokter di China memiliki trik menarik saat bekerja. Ia adalah dokter Bai Shufang. Tak seperti dokter lain yang umumnya memakai baju seragam putih, dokter Bai justru lebih suka memakai baju yang unik dan tak biasa. Dikutip dari laman odditycentral.com, dokter Bai memakai baju tradisional China lengkap dengan make up yang cukup tebal untuk membuat pasiennya merasa nyaman dan rileks selama diperiksa.



Selama beberapa minggu terakhir ini, dokter Bai mengaku bahwa setiap pagi ia akan menghabiskan waktunya setidaknya selama 1 hingga 2 jam untuk memakai baju tradisional dan bermake up sebelum berangkat kerja. Menarik, trik yang dilakukan dokter Bai tidak sia-sia. Banyak pasiennya yang merasa lebih rileks dan nyaman saat diperiksa.



Dokter Bai mengungkapkan jika apa yang dilakukannya berhasil membuat para pasien lebih terbuka mengungkapkan keluhan kesehatan mereka. Setelah foto-foto dokter Bai beredar luas di sosial media, banyak netizen yang merasa bangga dengan triknya. Banyak netizen yang memuji usaha kerasnya untuk membuat para pasiennya lebih rileks dan nyaman saat melakukan pemeriksaan.

Sementara itu, manager rumah sakit di mana dokter Bai bekerja sangat mendukung usaha dokter Bai. Trik semacam ini sendiri rupanya bukan pertama kali dilakukan di dunia kesehatan. Sebelumnya, para dokter dan staf perawat di sebuah rumah sakit di Thailand juga memakai topeng dan memberikan topeng untuk para pesiennya agar pasien lebih nyaman saat menjalani pemeriksaan kesehatan organ intim.



Trik yang sangat menarik untuk membuat pasien merasa nyaman ya.

(vem/mim)
What's On Fimela