Ladies, diet dan menurunkan berat badan biasanya identik dengan perjuangan keras. Tapi diet tidak selalu melelahkan dan menyiksa kok, contohnya dengan biji selasih yang akan dibahas berikut ini.
Jika Anda sedang dalam program diet, salah satu yang perlu Anda dihindari pasti adalah makanan dan minuman manis seperti es dan kue, namun jika Anda dihadapkan pada biji selasih, tidak ada kata lain selain es buah, atau es cincau.
Biji selasih seperti dikutip dari www.livestrong.com dapat membantu dalam menurunkan berat badan lho Ladies. Ini dikarenakan kandungan biji selasih yang termasuk tinggi dalam hal karbohidrat, vitamin, mineral dan lemak. Dengan mengonsumsi biji selasih, akan membuat perut Anda kenyang dalam waktu lama.
Tentu saja mengolah biji selasih tidak harus mencampurkannya dengan banyak gula dan santan Ladies. Anda bisa mengolah biji selasih dengan membuatnya sebagai campuran agar-agar. Buat agar-agar dengan mengganti gula dengan madu atau memasukkan buah-buahan manis seperti mangga, leci atau kelengkeng.
Biji selasih juga bagus untuk diminum dengan ice lemon. Perasan jeruk lemon ditambahkan dengan es dan selasih akan sangat menyegarkan saat siang hari. Variasi lain yang bisa Anda coba adalah menambahkan biji selasih ke dalam salad buah yang Anda buat untuk mengganjal perut.
Jadi Ladies, tidak ada yang salah dengan memanjakan diri dengan makanan enak ketika Anda sedang menjalani diet, benar bukan?
Oleh : Anindya Febi
(vem/ver)