5 Manfaat dari Minyak Alpukat dan Cara Mengaplikasikannya

Fimela Reporter diperbarui 05 Nov 2022, 17:38 WIB

Fimela.com, Jakarta Minyak alpukat memang tidak sepopuler minyak zaitun atau minyak alami yang lain. Namun begitu banyak sekali manfaat yang bisa kamu dapatkan dari minyak yang terbuat dari ekstraksi daging buah alpukat ini. 

Kandungan asam lemak omega-3 nya serta vitamin A, D, dan E yang kaya sangat baik untuk kulit. Kamu bisa mulai mempertimbangkan untuk menggunakan minyak alpukat dalam list bahan perawatan kulitmu. 

Lebih lanjut dikutip dari MedicalNewsToday, ini dia 5 manfaat minyak alpukat untuk kulit. 

What's On Fimela
2 dari 7 halaman

Melembapkan Kulit

Ilustrasi kulit lembap (Credit: Shutterstock)

Kandungan vitamin E yang berlimpah, kalium, lesitin, serta banyak nutrisi lainnya yang ada pada minyak alpukat dapat menyehatkan dan melembabkan kulit. Lapisan kulit terluar, atau yang biasa dikenal sebagai epidermis dapat dengan mudah mudah menyerap nutrisi ini dan membantu pembentukan sel kulit baru.

3 dari 7 halaman

Mengatasi Masalah Jerawat

Ilustrasi wajah dengan jerawat (Credit: Shutterstock)

Minyak alpukat dapat mengurangi risiko timbulnya jerawat. Ditambah lagi sifat anti peradangan pada minyak alpukat dapat membantu mengurangi kemerahan dan peradangan pada kulit berjerawat.

4 dari 7 halaman

Mengobati Kulit Terbakar Akibat Paparan Matahari

Ilustrasi Kulit Terbakar Sinar Matahari (Credit: stylecraze.com)

Kaya akan antioksidan membuat minyak alpukat berguna untuk menangkal efek paparan sinar matahari salah satunya kulit terbakar. Kandungan vitamin E, beta karoten, vitamin D, protein, lesitin, dan asam lemak esensial dalam minyak dapat membantu menyembuhkan kulit terbakar dan menenangkan kulit.

5 dari 7 halaman

Baik untuk Kulit Kering

Ilustrasi kulit kering (Credits: pexels.com by Cats Coming)

Kandungan antioksidan dan vitamin dalam minyak alpukat dipercaya membantu menyembuhkan kulit kering dan bersisik bahkan iritasi. Selain itu minyak alpukat juga membantu kondisi kulit kering yang lebih serius seperti eksim dan psoriasis.

6 dari 7 halaman

Membantu Proses Penyembuhan Luka

Ilustrasi Luka Pada Permukaan Kulit (Credit: pexels.com/pixabay)

Minyak alpukat dapat membantu proses penyembuhan luka di kulit lebih cepat. Kandungan asam lemak esensial serta asam oleat di dalamnya mendorong produksi kolagen yang bermanfaat membentuk jaringan ikat baru sehingga luka cepat tertutup. Selain itu asam lemak esensial dalam minyak alpukat juga berguna untuk mengurangi peradangan selama proses penyembuhan luka.

7 dari 7 halaman

Cara Mengaplikasikan Minyak Alpukat

Ilustrasi mengaplikasikan minyak alpukat untuk pijat (Credit: Unsplash.com/caishan119)

Beberapa cara berikut ini bisa kamu lakukan untuk mendapatkan manfaat dari minyak alpukat:

  1. Digunakan sebagai masker wajah, aplikasikan selama 15 menit kemudian bilas dengan air hangat.
  2. Digunakan sebagai minyak pijat, oleskan minyak alpukat ke bagian tubuh yang ingin dipijat. Kemudian pijat tubuh dengan lembut dan perlahan lalu bersihkan dengan air biasa.
  3. Digunakan untuk memasak, kamu bisa memanfaatkan minyak alpukat untuk memasak apalagi minyak satu ini lebih tahan dengan temperatur panas daripada minyak biasa. Kamu juga bisa mencampurkannya ke makanan seperti salad.

Rupanya banyak sekali manfaat dari minyak alpukat yang bisa Sahabat Fimela dapatkan. Mengetahui manfaatnya, kini jangan ragu lagi untuk menggunakan minyak ini. Sahabat Fimela juga dapat membuat sendiri minyak alpukat jika dirasa sulit menemukannya di luar. 

Penulis: Malichatus Sa’diyah