Unggah Foto Tanpa Makeup, Prilly Latuconsina Bikin Netizen Salfok

Musa AdeDiterbitkan 25 Februari 2023, 14:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Prilly Latuconsina jadi artis muda Indonesia yang kerap mencuri perhatian publik. Walaupun masih menyandang status jomblo, akan tetapi Prilly tampak enjoy menjalani kesehariannya.

Bahkan Prilly terkadang menghabiskan waktu dengan berliburan ke beberapa destinasi. Seperti baru-baru ini, ia terlihat asyik liburan di Italia.

Seperti artis Indonesia pada umumnya, Prilly pun memamerkan liburannya di Italia. Walaupun tampil tanpa makeup, akan tetapi ia terlihat percaya diri. "Ini tampilan aku pas liburan kemaren cuma pake skincare dan sunscreen! ☀️ Foto bare face kayak gini aku tetep pede banget karena kulit nampak sehat dan glowing!" tulis Prilly Latuconsina.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Pujian

Prilly Latuconsina. (Foto: instagram.com/prillylatuconsina96)

Tak ayal postingan Prilly ini pun langsung mendapat berbagai macam komentar dari netizen. Sebagian besar netizen memuji kecantikannya walaupun tanpa makeup.

"No make up gaapa yang terpenting rutin skincare and sunscreen noh prilly licin abis gak tuh wajahnya wkwkw," ujar seorang netizen. "Gila sih glowing abis ga tuhh licin adem kyk tekel masjid pril," timpal netizen lainnya.