5 Tanda Pria akan Jadi Pasangan Terbaik karena Sangat Menghargaimu

Febi Anindya Kirana diperbarui 16 Apr 2024, 14:01 WIB

Fimela.com, Jakarta Tidak semua pria itu baj*ngan. Masih ada banyak pria yang baik dan mampu menghargai perempuan, apalagi perempuan yang dicintainya. Kamu mungkin perlu usaha keras dan butuh waktu lama untuk menemukan satu yang seperti itu, tapi perjalanannya patut dilalui agar bisa bertemu dengan pasangan yang bisa diajak bersama seumur hidup. Pria seperti ini otomatis akan jadi pasangan hidup terbaik. 

Pria yang akan jadi pasangan terbaik akan menunjukkan berbagai macam sikap positif dan green flags sebagai wujud cinta dan  menghargaimu. Ini beberapa tanda jika seorang pria akan jadi pasangan terbaik karena sangat menghargaimu.

2 dari 6 halaman

1. Memperlakukanmu dengan respect

ilustrasi pasangan cinta/Photo by Danu Hidayatur Rahman from Pexels

Sikap menghargai, menjaga dan mencintai dengan tulus tak bisa dilakukan dengan cara pilih-pilih waktu dan tempat. Jika seorang pria tidak konsisten dalam menunjukkan rasa respect padamu, apalagi dilakukan hanya pada saat pendekatan di awal demi mengambil hatimu, maka ketulusan hatinya tidak akan konsisten untuk jangka panjang. Jadi jika pria bersikap respect padamu sepanjang waktu, dialah calon pasangan terbaik untukmu.

3 dari 6 halaman

2. Kata-katanya bisa dipercaya

ilustrasi pasangan cinta/YAKOBCHUK VIACHESLAV/Shutterstock

Pria bisa diandalkan dan dipercaya dari sikap dan kata-katanya. Jika kata-kata dan tindakannya tidak selaras, apalagi terkesan bohong atau tidak menunjukkan kejujuran, bisakah kamu memercayainya sebagai pasangan hidupmu? Jika ia menghargaimu, maka ia akan jujur padamu. Untuk mengetahui apakah kata-katanya bisa dipercaya, amati tingkah lakunya. Seringkali tindakan berbicara lebih keras daripada kata-kata.

4 dari 6 halaman

3. Kalian di posisi yang setara

ilustrasi pasangan cinta/Odua Images/Shutterstock

Seorang pria yang mencintai dengan sikap menghargai akan memperlakukan pasangannya secara setara. Dia bukan pria yang membeda-bedakan kemampuan karena jenis kelamin. Kalian berada di level yang seimbang sehingga segala keputusan dan pilihan yang ingin ia ambil akan mempertimbangkan pendapatmu juga. Ia tidak pernah meremehkan, mengabaikan, mengecilkan atau menyepelekan pencapaian, usaha atau keberhasilanmu, ia justru bangga dan ikut bahagia. Di taraf itulah ia bisa menghargaimu.

5 dari 6 halaman

4. Tak pernah gelisah akan melakukan kesalahan

ilustrasi pasangan cinta/santypan/Shutterstock

Beberapa perempuan sering mengabaikan red flag seperti takut melakukan kesalahan di depan pasangan. Jika selalu punya pikiran untuk melakukan hal tertentu agar disukai dan disetujui pasangan, berarti kamu tidak sedang menjadi dirimu sendiri. Kamu berusaha menyenangkan hatinya ketika ia tidak berusaha memahamimu. Kamu selalu khawatir tindakanmu salah di matanya, dan ia bisa mengkritikmu kapan saja. Jika bersamanya hanya menciptakan beban, bikin capek hati dan pikiran, maka ia bukan pasangan terbaik.

6 dari 6 halaman

5. Kamu bukan prioritasnya

Ilustrasi jatuh cinta pria dan perempuan./copyright shutterstock.com/g/MongMe

Pria yang menghargai perempuan yang disayanginya akan secara alami menjadikan perempuan tersebut sebagai prioritas dalam hidupnya. Tapi jika kamu merasa tak dijadikan prioritas, selalu menjadi opsi kedua karena kalah dengan pekerjaannya, kalah dengan teman-temannya, hobinya, keluarganya dan lain sebagainya, maka kemungkinan besar ia tidak bisa menghargai dan mencintaimu dengan semestinya.

Itu dia sekian tanda pria akan jadi pasangan terbaik untukmu karena sangat mencintai dan menghargaimu. 

#Unlocking The Limitless