Sukses

Beauty

Tanning di Salon Ternyata Dapat Mengakibatkan Kanker Kulit

Ladies, ke salon pasti sudah menjadi salah satu rutinitas anda ya? Bebagai macam perawatan tentu sudah anda coba mulai dari facial, creambath, spa, sampai tanning. Untuk yang terakhir itu, memang hanya salon kecantikan modern yang menyediakannya.

Tetapi, pernahkanhLadies memanfaatkan treatment tanning di salon langganan anda? Jika iya, sepertinya harus berfikir ulang jika ingin melakukannya lagi. Berikut sedikit ulasannya untuk anda.

Tanning (berjemur untuk menggelapkan kulit) memang telah mulai menjadi suatu tren bagi para wanita. Dahulu, tanning hanya dilakukan dengan cara berjemur langsung di bawah sinar matahari. Seiring berkembangnya zaman, sebuah alat telah diciptakan sehingga Ladies sekalian tidak perlu repot-repot dan meluangkan banyak waktu untuk menggelapkan kulit.

Alat tanning modern biasa didapatkan di salon-salon kecantikan modern. Dengan menggunakan sinar ultraviolet berkapasitas tinggi, seseorang yang menggunakan alat ini akan mendapatkan kulit yang lebih gelap dalam waktu hanya berapa jam atau bahkan berapa menit saja.

Tetapi sayangnya, masih sedikit sekali yang mengetahui bahwa penggunaan alat ini sangatlah berbahaya. Menurut situs everydayhealth.com, pengggunaan alat ini 75% dapat meningkatkan resiko terkena melanoma, salah satu jenis kanker kulit yang mematikan. Prosentase akan semakin tinggi bila pengguna alat tersebut adalah remaja di bawah usia 18 tahun.

Bahkan, penggunaan alat tanning instan ini juga telah dilarang di beberapa negara-negara bagian Amerika yaitu New York, Oregon dan California, Oregon. Jadi, masih bernyali untuk mencobanya, Ladies?

Oleh: Ellis Dwi Rachmawati

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading