Sukses

Beauty

Tiga Alasan Penting Mengapa Anda Perlu Berolahraga

Masih berfikir olahraga itu tidak penting? Atau olahraga penting tapi tidak punya waktu? Simak ulasan berikut ini ya, Ladies. Beberapa manfaat olahraga ternyata tidak hanya akan dapat dirasakan oleh fisik atau psikologis kita tetapi lingkungan di sekitar kita juga akan merasakan efeknya, lho.

Dikutip dari sebuah situs kesehatan mayoclinic.com, manfaat olahraga ternyata tidak hanya dapat dirasakan oleh fisik kita saja. Ya, badan sehat, bugar dan bentuk tubuh ideal memang merupakan salah satu manfaat yang akan didapatkan bila Anda melakukan olahraga secara teratur.

Tetapi, tahukah bahwa olahraga sebenarnya dapat memberikan efek kepada jiwa Anda? Ya, berolahraga secara rutin ternyata dapat meningkatkan mood atau suasana hati kita. Bila suasana hati serta kestabilan emosi sudah dirasakan, melakukan beragam aktifitas atau sesibuk apapun juga pasti akan tetap dapat mengontrol emosi dengan cukup baik.

Selain itu, olahraga secara teratur juga tidak akan membuat Anda capek atau gampang lelah, tetapi malah akan meningkatkan energi Anda untuk melakukan beragam aktivitas Anda. Dengan begitu, tidak hanya Anda yang akan merasakan kan, Ladies. Orang-orang di sekitar juga pasti akan nyaman dekat dengan Anda.

Mau bukti? Mulai kebiasaan berolahraga secara teratur dari sekarang yuk! Nggak ada ruginya, kok!

Oleh: Ellis Dwi Rachmawati

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading