Sukses

Beauty

Sedikit olahraga, Banyak Makan, Tidur Lama Tapi Badan Tetap Kurus

Ingatkah Anda saat remaja bisa makan apa saja sepuasnya tanpa rasa was was? Kini, nafsu makan itu masih sama tingginya, namun kebutuhan tubuh lah yang berbeda. Saat tubuh beranjak menua, metabolism pun menurun, begitu pula dengan kemampuan menangkis lemak-lemak yang tak dibutuhkan.

Namun Anda taku usah putus asa, tips-tips berikut ini akan memberikan panduan sehat mempercepat metabolism dan menjaga berat badan tetap ideal.

1. Metabolisme dimulai saat tidur

Saat Anda tidur di malam hari, maka tubuh memproduksi hormone ghrelin dan leptin. Dua hormone tersebut mengatur tingkat energy dan metabolism. Oleh karena itu, tidurlah selama 7-9 jam per malam. Sebuah penelitian dari Universitas Oxford membuktikan bahwa orag dewasa yang tidru kurang dari 7,5 jam semalam tidak hanya mempersulit penurunan berat badan, namun juga justru meningkatkan Indeks Massa Tubuh (BMI).

2. Aerobik terbatas namun intensive

Latihan kardio dalam waktu singkat namun intensif terbukti lebih mempercepat metabolism dibandingkan latihan yang lama.

3. Bertemanlah dengan kafein

Selain enak, ternyata kafein juga berfungsi mempercepat metabolism tubuh. Hanya saja, usahakan mengkonsumsinya tanpa tambahan gula atau krimer.

4. Musuhi minuman keras

Minuman keras akan memperlambat pembakaran kalori hingga 75%.

5. Jauhi diet

Tubuh Anda akan mengerem metabolism dan menyimpannya sebgai cadangan bila mencium gelagat kelangkaan asupan makanan.

6. Makanan sehat dan pedas

Semua orang tahu bahwa makanan organik seperti buah-buahan, sayuran, daging tak berlemak, dan biji-bijian utuh sangat baik untuk metabolism tubuh.

Ternyata cara-caranya sangat menyenangkan bukan? usia boleh dibilang tua, namun semangat jangan kalah dengan yang muda.

Sumber: www.notjustthekitchen.com

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading