Sukses

Beauty

4 Cara Membuat Masker Wajah Peel Off DIY untuk Kulit Glowing dari Bahan Alami

Fimela.com, Jakarta Menggunakan masker wajah peel off merupakan salah satu cara terbaik untuk membersihkan kulit secara mendalam. Sebab masker peel off berfungsi untuk mengencangkan pori-pori, mengangkat kulit mati, meningkatkan sirkulasi darah, dan membuat kulitmu seperti terlahir kembali. 

Selain itu, saat ini masker wajah peel off juga berkhasiat untuk memberikan nutrisi pada kulit sehingga membuatnya lembut dan lembap. Dilansir dari Purewow pada Jumat (13/8), beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa masker peel off memainkan peran praktis dalam merawat kulit yang rentan jerawat serta mengekstraksi minyak berlebih dari kulit.

Dengan menggunakan masker wajah peel off yang tepat, kamu akan mendapatkan manfaat yang berlipat ganda, mulai dari menghilangkan komedo dan membuat kulitmu terlihat bercahaya. 

Namun, beberapa masker wajah peel off yang tersedia di pasaran harganya mahal dan mengandung bahan kimia serta bahan sintetis lainnya yang mungkin tak cocok dengan kulitmu. Maka dari itu, kamu bisa membuat masker peel off sendiri di rumah dengan bahan-bahan alami yang kamu miliki. 

Fimela.com telah menghimpun 4 cara alami untuk membuat masker wajah peel off alami dari berbagai sumber. Maka, simak cara-cara berikut yang bisa kamu lakukan untuk membuat masker peel off alami berdasarkan fungsinya!

Menggunakan putih telur dan jus lemon

Putih telur mengencangkan pori-pori kulit, dan jus lemon mengandung alpha hydroxy acids (AHA) yang membantu menjaga kulit tetap bersih dengan menghilangkan komedo dan kotoran lainnya dengan lembut. Maka dari itu, fungsi dari masker peel off dengan kedua bahan ini adalah untuk menghilangkan komedo. 

Bahan-bahan yang kamu butuhkan: 

  • 1 Putih telur
  • 1 sdt jus lemon/air perasan lemon

Cara membuat:

Ambil putih telur dalam mangkuk terpisah dan campurkan sesendok jus lemon di dalamnya. Oleskan ke wajah dengan meninggalkan area mata. Tekan perlahan tisu di wajahmu, oleskan lebih banyak larutan putih telur yang baru disiapkan pada tisu untuk menahannya di tempatnya. Biarkan selama 25-30 menit. Setelah kering, kupas masker perlahan mulai dari dahi, lalu ke seluruh permukaan wajah.

Menggunakan gelatin, madu, dan jus lemon

Ketiga bahan ini sangat berguna untuk mengatasi jerawat karena kandungan di dalamnya berfungsi untuk mebersihkan wajahmu secara mendalam dan mengurangi kandungan minyak berlebih yang menyebabkan timbulnya jerawat. 

Bahan-bahan yang kamu butuhkan: 

  • 1 sdm bubuk gelatin
  • 2 sdt steamed milk
  • 1 sdm air perasan lemon
  • 1 sdm madu

Cara membuat: 

Campurkan 1 sdm bubuk gelatin dengan 2 sdt steamed milk. Tambahkan madu dan jus lemon, lalu aduk rata. Untuk menambahkan sedikit kelembapan ke dalam campuran, kamu dapat menambahkan vitamin E atau cairan skincare yang mengandung tea tree (opsional). 

Kamu juga bisa menambahkan beberapa tetes essential oil yang beraroma peppermint atau lavender agar konsistensi campuran tersebut semakin bagus. Setelah itu, kamu bisa langsung menggunakan masker tersebut dengan mengoleskan ke seluruh permukaan wajahmu.

Menggunakan jeruk dan gelatin

Kaya akan antioksidan, jeruk tak hanya berfungsi untuk mencegah jerawat, tetapi juga memperlambat tanda-tanda penuaan dan meremajakan kulit sehingga terlihat lebih bercahaya. Maka dari itu, cobalah membuat masker peel off dari bahan dasar jeruk untuk mendapatkan kulit yang benar-benar cerah dan bercahaya. 

Bahan-bahan yang kamu butuhkan

  • 2 sdt jus jeruk/air perasan jeruk
  • 1 sdt bubuk gelatin tanpa rasa

Cara membuat:

Tuang 1 sdt jus jeruk segar ke dalam panci. Tambahkan beberapa bubuk gelatin tanpa rasa ke dalamnya dan letakkan di atas kompor yang menyala. Aduk terus hingga bubuk gelatinnya larut. Lalu, matikan api dan biarkan mendingin. 

Setelah itu, bersihkan wajah dan bilas dengan air dingin yang mengalir, lalu oleskan masker ke seluruh permukaan wajah. Hindari area mata, alis, dan mulut. Biarkan masker selama 20-30 menit hingga mengering, dan kupas dengan lembut ke arah bawah, mulai dari dahi hingga dagu. Bilas wajahmu untuk menghilangkan sisa masker, keringkan dan oleskan pelembap favoritmu.

Menggunakan susu dan gliserin

Bagi kamu yang mengalami permasalahan kulit kering, kamu bisa membuat masker peel off yang berbahan dasar susu untuk mengembalikan kelembapan kulitmu sekaligus membuat kulitmu lebih halus. 

Bahan yang kamu butuhkan:

  • ¼ cup susu cair
  • 3 sdt bubuk gelatin
  • 2 sdt gliserin

Cara membuat: 

Rebus susu dalam panci dan larutkan bubuk gelatin di dalamnya. Matikan api dan campur gliserin di dalamnya. Oleskan gel pada wajah, biarkan selama 5 menit, lalu tambahkan lapisan kedua masker dari larutan yang telah kita buat tadi. Biarkan hingga benar-benar kering, lalu lepaskan masker dengan lembut ke arah atas dan terakhir cuci muka dengan air dingin.

Penulis: Chrisstella Efivania

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading