Sukses

Beauty

7 Cara Alami Agar Rambut Cepat Panjang, Efektif Tanpa Obat Kimia

Fimela.com, Jakarta Hampir semua wanita berkeinginan memiliki rambut yang panjang dan sehat, tetapi seringkali proses memanjangkan rambut memakan waktu lebih lama dari yang diharapkan dan memerlukan usaha yang besar.

Masalah umum yang sering dihadapi wanita dalam memanjangkan rambut adalah rambut yang rontok, kering, dan bercabang. Namun, tidak perlu cemas karena terdapat beberapa cara alami yang efektif untuk membuat rambut menjadi lebih sehat dan panjang dengan cepat, tanpa menggunakan obat.

Berikut rangkuman penjelasannya dari berbagai sumber pada Jumat (25/4/2024).

1. Teratur Potong Rambut

Disarankan melakukan teknik ini, terutama bagi individu yang mengalami masalah rambut bercabang. Kenapa? Karena ujung rambut yang bercabang umumnya menjadi rapuh, kering, rusak, dan pecah-pecah, menghambat proses pertumbuhan rambut. Dengan demikian, lakukanlah pemotongan sepanjang 1 cm pada ujung rambut setiap 10-12 minggu agar masalah rambut bercabang dapat teratasi sepenuhnya.

2. Hindari Menyisir Rambut setelah Keramas

Menyisir rambut saat masih basah dapat merusaknya, jadi sebaiknya dihindari. Lebih baik menunggu rambut benar-benar kering sebelum disisir, atau jika menginginkan tampilan rambut rapi sejak masih basah, cukup rapihkan dengan jari secara perlahan.

3. Hindari Keramas Setiap Hari

Di daerah tropis, rambut yang mudah berminyak seringkali jadi kendala. Meskipun begitu, disarankan untuk tidak mencuci rambut setiap hari karena bisa menghapus minyak alami di kulit kepala, menghambat pertumbuhan rambut. Lebih baik keramas secara teratur, misalnya setiap 2-3 hari sekali.

4. Lakukan Pijat Kepala

Memberikan pijatan pada kulit kepala dapat merangsang pertumbuhan rambut. Disarankan untuk melakukan hal ini secara teratur, terutama saat mencuci rambut selama 3-5 menit. Praktik ini dapat meningkatkan aliran darah di kulit kepala, sehingga pertumbuhan rambut menjadi lebih cepat dan panjang.

5. Perbanyak Konsumsi Protein

Salah satu cara untuk mendorong pertumbuhan rambut adalah dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan protein. Nutrisi dari protein akan memperkuat folikel rambut, membuatnya tumbuh lebih cepat dan juga lebih kuat, mengurangi risiko kerusakan.

6. Gunakan Minyak Zaitun dan Minyak Kemiri

Minyak alami ini telah terbukti efektif dalam merangsang pertumbuhan rambut. Gunakan hanya lima tetes minyak zaitun atau kemiri untuk pijat kulit kepala selama 5-10 menit sebelum tidur. Setelah itu, bersihkan pada pagi harinya.

7. Gunakan Cuka Apel

Ternyata, cuka apel juga bisa mendorong pertumbuhan folikel rambut. Caranya cukup mudah, campurkan 2 sendok makan cuka apel dengan segelas air hangat. Setelah itu, oleskan campuran tersebut ke kulit kepala setelah keramas sambil melakukan pijatan lembut. Biarkan beberapa saat sebelum dibilas hingga bersih.

Berapa Lama Rambut Tumbuh 1 cm?

Jika tubuhmu dalam kondisi normal, pertumbuhan rambut akan mencapai sekitar 1 cm setiap bulannya.

Apa yang Menyebabkan Rambut Susah Panjang?

Jika asupan vitamin dan mineral bagi tubuh tidak mencukupi, seperti vitamin B, zat besi, seng, dan biotin, bisa menyebabkan gangguan dalam pertumbuhan rambut.

Dalam 1 Minggu Rambut Tumbuh Berapa Panjang?

Rambut yang dalam keadaan sehat memiliki kemampuan untuk tumbuh sebesar 2,45 mm dalam satu minggu atau setara dengan 0,1 inci, serta mencapai panjang sekitar 12,775 cm dalam jangka waktu satu tahun.

Rambut Cepat Panjang Makan Apa?

Ikan, kacang-kacangan, ubi jalar, yoghurt, buah-buahan. 

Apa Saja Urutan Hair Care?

Shampo, kondisioner, hair mask, dan hair serum.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading