Sukses

Beauty

Viral! Begini Cara Bikin Retinol Alami yang Bagus untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

Fimela.com, Jakarta Dalam dunia kecantikan, retinol menjadi salah satu bahan yang populer karena memiliki banyak khasiat baik bagi kulit. Di antaranya seperti mencegah tanda-tanda penuaan dini, mengurangi hiperpigmentasi, bantu menciptakan tekstur kulit yang lebih halus dan bercahaya, serta menyamarkan bekas jerawat dan menghilangkan noda-noda hitam pada kulit wajah.

Sederet khasiat bagus tersebut tentu saja menjadikan retinol sebagai salah satu skincare yang diminati oleh banyak orang. Dan mungkin saja termasuk diri kamu, yang tertarik untuk menjadikan kulit lebih flawless dan glowing. Nah, kabar baiknya, mendapatkan khasiat dari retinol sendiri ternyata nggak harus selalu lewat produk skincare. 

Yup, kamu bisa membuat retinol alami sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang juga simpel. Selain mudah dibuat, kamu pun juga nggak perlu mengeluarkan uang yang banyak untuk membeli bahan-bahan alami tersebut. Penasaran? Yuk, cek cara bikin retinol alami yang kini viral di mana-mana!

Cara Bikin Retinol Alami

Bikin retinol sendiri di rumah ternyata gampang banget. Kamu hanya perlu menggunakan bahan-bahan alami saja. Selain itu, bahan-bahan tersebut pun juga nggak sulit ditemukan, lho. Tanpa basi-basi lagi, begini cara bikin retinol alami yang sehat dan praktis.

Bahan-bahan:

1 buah wortel, potong-potong bulat

1 buah apel, potong kotak-kotak

1 ruas jahe, jangan kupas kulitnya dan cukup cuci bersih saja

1 buah jeruk lemon

Siapkan beberapa botol kaca ukuran 200 ml

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan-bahannya. Siapkan mesin juicer. Masukkan semua bahan tersebut ke dalam mesin juicer.

2. Setelah itu, saring sekali lagi sari-sari jus menggunakan alat penyaring atau kain yang sudah berlabel food grade. Yang diambil hanya air jusnya saja. 

3. Selanjutnya, masukkan jus tersebut ke dalam beberapa botol kaca yang sudah disterilkan. Simpan di dalam kulkas. Kamu bisa meminum ramuan retinol alami setiap hari untuk mendapatkan kulit yang sehat dan cantik. 

Biar Khasiatnya Tetap Terjaga, Gunakan Juicer Berkualitas

Untuk kamu yang baru memulai langkah hidup sehat, cobalah untuk menggunakan mesin juicer berkualitas. Bikin jus apapun, termasuk ramuan retinol alami memang paling pas dibuat menggunakan mesin satu ini. Sebab, kandungan gizi pada jus yang dibikin dengan juicer akan bisa tetap terjaga. Sehingga, kamu bisa meminum jus yang enak dan sehat tanpa harus bersusah payah.

Carilah juicer yang mampu mengolah buah dan sayuran dengan cepat, memisahkan sari dan ampas secara otomatis, sehingga kamu bisa mendapatkan jus yang kaya akan vitamin dan mineral tanpa ampas. Lalu, pertimbangkan pula desainnya. Pilih juicer dengan desain yang ringkas, agar memudahkan penyimpanan dan nggak memakan banyak tempat di dapurmu.

Selanjutnya, pilih juga juicer yang telah dilengkapi dengan micromesh yang canggih, sehingga dapat mengekstrak hingga 80% sari buah. Dengan begitu, kamu pasti bisa menikmati jus terbaik setiap kali membuatnya. 

Well, itulah dia cara bikin retinol alami yang bisa dilakukan di rumah. Jangan lupa dicoba, ya!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading