Sukses

Beauty

Gantikan Angelina Jolie, Sophie Turner Tampil Kekar Perankan Lara Croft di Tomb Raider

Fimela.com, Jakarta - Karakter Lara Croft di serial film Tomb Rider begitu identik dengan sosok Angelina Jolie. Namun karakter ikonik ini akan diperankan oleh Sophie Turner di serial live-action Tomb Raider terbaru. Jelang perilisan filmnya, Prime Video merilis penampilan pertama Sophie Turner sebagai pemburu harta karun.

Dalam foto tersebut, Sophie Turner tampil powerful dengan tubuh yang kekar. Memancarkan pesona yang berbeda dibandingkan karakter film fiksi yang pernah ia perankan.

Sophie Turner tampil dalam balutan kaus tanktop hijau yang dipadu dengan celana pendek safari dan gesper. Melengkapi busananya, Sophie Turner juga memakai holster di paha dan ketiak sembari menjinjing pistol di kedua tangan. Ia juga mengenakan kacamata merah untuk kesan misterius namun tetap slay.

Tampilan Sophie Turner terlihat sleek dan adventurous dengan rambut merah yang dikepang rapi. Menyisakan poni panjang tipis yang membingkai wajah cantik Sophie Turner yang berfitur tajam.

 

Tampilan kekar Sophie Turner

Penampilan tubuh kekar Sophie Turner ini bukan instan. Sebelumnya, mantan istri Joe Jonas itu menceritakan dirinya menjalani latihan intensif demi perannya sebagai Lara Croft.

"Kami telah berlatih delapan jam sehari, lima hari seminggu sejak Februari tahun lalu, jadi itu sangat melelahkan," kata Turner, dikutip dari Page Six.

Selama menjalani latihan, Sophie Turner ternyata tidak hanya sekadar mendapat kebugaran fisik. Melainkan ia juga memahami bagaimana menjalani pola latihan yang tepat untuk membangun otot meski memiliki masalah punggung terus menerus.

Sophie Turner menjadi aktris ketiga yang memerankan karakter Lara Croft. Angelina Jolie menjadi pemeran karakter Lara Croft pertama untuk film adaptasi video game Tomb Raider pada 2001. Film ini didaur ulang dengan memasak Alivia Vikander sebagai Lara Croft kedua. Hingga akhirnya peran ini jatuh ke tangan Sophie Turner yang akan segera dirilis,

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading