Sukses

Entertainment

Martin Carter Tak Gentar Dituntut Balik Inul Daratista

Fimela.com, Jakarta Merasa haknya telah dilanggar, musisi [Martin Carter ](2287302 "")melaporkan 4 rumah karaoke ke Polda Metro Jaya. Dua di antaranya adalah milik artis Inul Daratista dan Rossa. Sikap ini merupakan tindak lanjut Martin lantaran tidak adanya tanggapan terhadap surat somasi yang dilayangkannya kepada keempat rumah karaoke tersebut.

Martin mengaku tak gentar dengan gertakan Inul yang siap menuntut balik pihak-pihak yang sudah menyudutkan bisnis rumah karaokenya. Apalagi jalur kekeluargaan yang ditawarkan Martin tidak disambut baik. Bahkan Martin sudah mengantongi barang bukti yang menjelaskan keempat rumah karaoke itu telah menggunakan lagunya tanpa izin.

Baca juga: Inul Daratista: Semua Tudingan Terhadap Inul Vista Tidak Benar

Inul tidak terima dengan tuduhan kepada dirinya yang mengatakan ia telah menggunakan lagu artis PT Nagaswara tanpa izin dan memunculkan video klip yang bukan aslinya. (Wimbarsana/Bintang.com)

"Ngapain takut, orang kita enggak salah. Kita sama-sama makan nasi juga. Kita coba cara kekeluargaan enggak bisa juga, ya sudah kita fight. Kalau saya dituntut balik atas pencemaran nama baik. Pencemaran nama baik gimana? orang dia yang salah kok, kan dia ngambil. Emang saya salah?" kata Martin Carter di Polda Metro Jaya, Rabu (19/8/2015).

Dengan melaporkan ke polisi, Martin ingin menuntut keadilan atas karyanya yang dipakai tanpa izin dan dikomersilkan. "Mau sampai kapan. Dia (Inul) kan sempat ada kasus kemarin-kemain, kok enggak jera. Ini kalau kita enggak hentikan dari sekarang ya akan berlanjut," ucapnya.

Selain Inul Vista, Diva Karaoke, Nav dan Happy Puppy, pihak Martin masih terus melacak rumah karaoke lain yang memakai karyanya tanpa izin. "Saya enggak peduli meskipun itu bukan artis, kalau melakukan kesalahan ya saya kejar. Tim pengacara saya juga lagi melacak semua karaoke," ungkap Martin.

Gerson Paulus Nggadas, kuasa hukum Martin Carter menambahkan, diharapkan polisi untuk segera bertindak menangani kasus pelaporan kliennya terhadap rumah karaoke milik Inul Daratista. "Saya anggap polisi bertindak profesional. Kita membantu polisi, kita bisa segel tempatnya kalau misalnya kelamaan," tandas Gerson.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading