Sukses

Entertainment

Ray Sahetapy Menangkan Pemeran Pembantu Pria Terbaik di FFB 2015

Fimela.com, Bandung Ajang Festival Film Bandung 2015 resmi dibuka oleh penampilan musisi Iwan Fals dan band Kotak. Kategori Pemeran Pembantu Pria Terbaik terpilih menjadi yang pertama dibacakan. Aktor senior Ray Sahetapy pun berhasil keluar sebagai pemenangnya.

Ray harus bersaing dengan empat aktor lainnya di kategori ini. Mereka adalah Boris Bokir, Donny Alamsyah, Oka Antara dan Yaya Unru. Ray menang untuk aktingnya di film 2014: Siapa di Atas Presiden.

Ray Sahetapy. (Fathan Rangkuti/Bintang.com)

Namun sayang, Ray tak dapat menghadiri malam puncak FFB 2015. Melalui produser filmnya, Celerina Judisari, Ray menitipkan pesan kalau dirinya tak bisa hadir karena ada syuting di luar negeri. Lebih lanjut, ia juga menceritakan awal keteribatan Ray di film 014: Siapa di Atas Presiden.

Baca Juga: Peran Ray Sahetapy di Captain America Akhirya Terkuak

"Kami bangga bisa menang di FFB, meski filmnya enggak nyampe 100 ribu penonton, tapi dapat apresiasi bagus, terutama dari juri-juri FFB. Kita tetap semangat membuat film," sambung Calerina. Selain itu, film besutan Hanung Bramantyo ini ternyata memerlukan waktu yang cukup lama untuk dapat rilis di bioskop tanah air. Ia juga bangga karena dengan tema yang sederhana, film ini bisa masuk ajang sekelas FFB 2015.

Logo Festival Film Bandung. Foto: via festivalfilmbandung.com

Kategori Pemeran Pembantu Pria Terbaik dibacakan oleh tiga pemain film Gangster. Mereka adalah Hamish Daud, Agus Kuncoro dan Kelly Tandiono. Ketiga bintang ini mengungkap peranan penting dari seorang aktor pembantu dalam sebuah film.

Ray Sahetapy membuka FFB 2015 dengan 'manis'. Ajang tahunan perfilman Indonesia ini ditayangkan secara langsung dari Monumen Perjuangan Bandung oleh SCTV dan Vidio.com. Malam puncak FFB akan berlangsung hingga jelang tengah malam nanti.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading