Sukses

Entertainment

Film 90-an, Kobo Chan Periang yang Takut ke Dokter Gigi

Fimela.com, Jakarta Kobo Chan menjadi salah satu tontonan yang begitu dinantikan oleh anak-anak era 90-an. Di antara sederet tontonan menarik kala itu, kisah Kobo si anak periang ini juga tidak kalah seru.

Kobo Chan sendiri berkisah mengenai seorang anak berusia 5 tahun bernama Kobo Tabara. Ia tinggal dalam rumah sederhana di Tokyo, Jepang bersama kedua orangtua, kakek, nenek, serta pamanya.

Kobo Chan (via Crunchyroll)

Selain bersama keluarga, di rumah Kobo juga memiliki dua hewan peliharaan. Yakni anjing yang bernama Pochi namun dibeberapa cerita bernama hero dan kucing bernama manis dan dibeberapa cerita dipanggil dengan nama Mi.

Meski Kobo Chan dikenal periang, namun ia tetap anak-anak yang memiliki ketakutan sendiri. Ketakutan ini biasa dialami oleh anak-anak lainnya yakni begitu takut untuk pergi ke dokter gigi dan dokter THT.

Kobo Chan (via Anime Tosho)

Kocaknya Kobo Chan, si anak periang yang takut dokter gigi dan THT telah mengisi manisnya momen anak 90-an. Kobo hadir dengan kisah yang ringan dan menyenangkan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading