Sukses

Entertainment

Pilih Naomi Scott Jadi Putri Jasmine di Aladdin, Disney Dikritik

Fimela.com, Jakarta Studio Disney akhirnya mengumumkan para pemain utama film live action Aladdin. Naomi Scott yang dikenal sebagai Ranger Pink dalam film Power Rangers (2017), terpilih sebagai pemeran Putri Jasmine. Sedangkan karakter Aladdin diperankan oleh Mena Massoud.

Seperti dilansir dari The Hollywood Reporter, pengumuman tersebut disampaikan pihak Disney di acara D23 Expo, Anaheim, California pada 15 Juli lalu.  Tapi sayangnya, pemilihan Scott justru mendapat sorotan tajam dari para penggemar.

Banyak netizen yang tidak setuju dengan asumsi karakter Putri Jasmine berasal dari Timur Tengah. Hal itu sesuai dengan cerita klasiknya dan versi film animasi Aladdin. Naomi Scott sendiri merupakan aktris blasteran Inggris dan India.

"Naomi Scott seharusnya menjadi batgirl jadi jasmine bisa dimainkan oleh wanita timur tengah. Aku sangat lelah bagaimana Hollywood tidak bisa mencari pemain," komentar seorang netizen seperti dilansir dari NME. Pihak Disney sampai saat ini belum memberikan tanggapan resmi.

Namun sebelumnya, Disney dikabarkan sempat mengalami kesulitan mencari pemain yang sesuai dengan kriteria. Padahal mereka sudah menggelar proses kasting yang melibatkan dua ribu aktor dan aktris dari berbagai belahan dunia.

Aladdin sendiri memiliki bersetting sebuah negara fiksi bernama Agrabah. Film live action ini akan menuturkan cerita berdasarkan animasi klasik Disney rilisan 1992. Proses syuting film yang dibintangi Naomi Scott ini rencananya akan dimulai pada Agustus mendatang.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading