Sukses

Entertainment

Gosip Terkini: Ello, Aura Kasih, Maia Estianty

Fimela.com, Jakarta Gosip Terkini kali ini membahas tentang penyanyi Ello yang tertangkap narkoba. Menurut informasi, Ello ditangkap narkoba pada Minggu (6/7/2017) dini hari, di kediamannya, kawasan Jakarta Selatan. Seorang lelaki juga ikut diamankan dalam penangkapan tersebut dengan barang bukti, satu paket ganja.

Perihal penangkapan Ello, Petra manajernya sempat tidak mengetahui. Ia pun terkejut mendapati banyaknya wartawan yang hendak mengonfirmasikan hal tersebut. Namun akhirnya Petra menemukan kenyataan, Ello memang benar-benar berada di Polres Jakarta Selatan untuk dilakukan pemeriksaan.

Perihal kabar penggunaan narkoba, beberapa waktu lalu isu tersebut sempat mengahampiri Ello, namun ternyata kabar itu tidak benar. Netizen kemudian banyak mengaitkan Ello dan perubahan fisiknya.

Saat ini, Ello memang lebih kurus dari saat ia tampil di dunia musik Tanah Air. Dengan jenggot dan kumis yang dipelihara, Ello juga memanjangkan rambutnya. Penampilannya pun lebih terlihat rock.

Aura Kasih dan foto tanpa busana

Gara-gara postingan Aura Kasih tanpa busana, netizen jadi ramai membicarakannya di media sosial. Namun usia Aura Kasih pada saat tidak ada sehelai benang pun, masih sangat belia. Diperkirakan usianya saat itu belum genap enam bulan.

Netizen banyak yang memuji kecantikan Aura Kasih sudah terlihat sejak balita. Namun tidak sedikit pula yang berkelakar, Aura Kasih sudah menyebar fotonya tanpa busana.

Aura Kasih memiliki nama lengkap Sanny Aura Syahrani, lahir di Bandung 26 Februari 1987. Kariernya dimulai sebagai model dan mengikuti ajang Miss Indonesia 2007 hingga akhirnya ia terjun ke dunia akting dan tarik suara.

Maia Estianty dan kisah keluarga pahlawan

Maia Estianty tengah ramai dibicarakan lantaran postingannya tentang kisah sang nenek, Oetari Tjokroaminoto. Dalam postingannya tersebut, Maia menjelaskan jika sang nenek merupakan istri pertama Bung Karno, Bapak Proklamator Indonesia. Namun pernikahan tersebut berakhir dengan perceraian.

Maia merupakan anak dari Harjono Sigit, anak dari Siti Oetari. Sementara itu Siti Oetari adalah putri pahlawan nasional, Tjokroaminoto.

Berita tentang Ello, Aura Kasih dan Maia Estianty, masuk dalam konten Gosip Terkini kali ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading