Sukses

Entertainment

Wanda Hamidah Harap Gubernur Lihat Lingkungan Ramah Anak

Fimela.com, Jakarta Ucapan selamat kepada Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih yakni Anies Baswedan dan Sandiaga Uno turut diucapkan artis Wanda Hamidah. Salah satu harapan yang ia ungkapkan untuk mereka adalah agar memerhatikan lingkungan ramah untuk anak.

Seperti diketahui, Anies dan Sandi sukses mengalahkan pasangan Ahok dan Djarot pada Pilkada DKI Jakarta beberapa waktu lalu. Senin (16/10/2017), Anies dan Sandi resmi dilantik Presiden RI, Joko Widodo di Istana Negara.

"Iya selamat kepada Gubernur dan Wakil Gubernur yang baru. Semoga amanah yah. Ini berat ya karena Jakarta kota yang pekerjaan rumahnya yang banyak," ucap Wanda Hamidah ditemui di Senayan City, Jakarta, Senin malam (16/10/2017).

Anies dan Sandi yang menggantikan Ahok dan Djarot diharapkan Wanda Hamidah bisa meneruskan program-program kerja Gubernur sebelumnya yang belum terealisasi.

"Mudah-mudahan apa yang sudah bagus di zaman kepemimpinan Ahok dan Djarot dapat diteruskan Anies dan Sandi," jelas Wanda Hamidah.

Wanda Hamidah, berharapan pada  pada Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih bisa mendengarkan aspirasi warganya. Terutama dalam hal lingkungan yang ramah bagi anak-anak.

Gubernur dan Wakil Gubernur baru DKI, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menggelar rapat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Balai Kota, Selasa(17/10). Selain perkenalan, agenda rapat juga menyampaikan program Pemprov DKI. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sebagai orang tua Wada Hamidah tahu benar kalau anak-anak membutuhkan lingkungan yang kondusip untuk tumbuh dan berkembang. Karena itu persoalan ini ia tekankan sekali. Semuanya demi masa depan bangsa ini. "Yah semoga Jakarta ketimpangan kemiskinan Jakarta semakin tidak ada, semakin kecil dan kemudian yang kedua saya ingin Jakarta yang ramah pada anak, ada ruang bermain, ruang baca, ruang rekreasi untu kanak-anak juga," tandasnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading