Sukses

Entertainment

Deddy Corbuzier Jadi Produser dan Isi Soundtrack Film Animasi

Fimela.com, Jakarta Setelah tak lagi menjadi mentalist, Deddy Corbuzier sepertinya makin tertarik berkiprah di bidang film. Usai sukses memproduseri film action Triangle The Dark Side dan memproduseri rekaman suara para pengojek Online, kini Deddy kembali mempoduseri film.

Kali ini Deddy memproduseri film animasi berjudul Knight Kris yang dikerjakan bersama Viva Fantasia. Proyek film animasi kali ini ternyata sudah dikerjakan selama lebih dari tiga tahun.

Dalam gelaran Popcon Asia 2017, film Knight Kris diperkenalkan ke khalayak.

“Saya menyukai tantangan dan kreativitas, makanya pas ada yang mengajak saya berkreativitas saya selalu siap mensuport sepenuh hati,” terang Deddy yang bertidnak sebagai Produser Eksekutif saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. Sebagai bukti keseriusan dalam membuat karya, Deddy sudah menggelontorkan dana sebesar Rp. 18 miliar.

Menurut ayah dari Azka Corbuzier ini, angka tersebut wajar karena membuat film animasi yang berkualitas memang mahal. Film animasi superhero yang bakal beredar di gedung bioskop pada 23 November mendatang ini menceritakan tentang pencarian diri seorang anak untuk menjadi pahlawan bagi desa nya.

Untuk pengisi suaranya Deddy Corbuzier melibatkan nama-nama terkenal seperti Kaesang Pangarep, Chika Jessica dan Stella Cornelia eks-JKT 48.  “Film ini kami persembahkan buat anak Indonesia yang membutuhkan hiburan yang mencerdaskan dan menginpirasi mereka,” tukas Deddy Corbuzier.

Yang menarik, Deddy juga mengisi soundtrack film Knight Kris. Mencoba tantangan baru jadi alasan utama Deddy untuk bernyanyi. “Nyanyi di kamar mandi dengan nyanyi untuk orang banyak ternyata beda dan nggak gampang. Tapi ya, saya coba. Mudah-mudahan masyarakat bisa menikmatinya,” pungkas Deddy Corbuzier.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading