Sukses

Entertainment

Pecinta Bola, Pangeran William Pilih Tanggal Baptis Anak Ketiganya di Hari Tenang Piala Dunia

Fimela.com, Jakarta Kelahiran Louis Arthur Charles telah menambah kebahagiaan berlimpah dalam rumah tangga Pangeran William dan Kate Middleton. Dua bulan setelah kelahirannya, Pangeran Louis pun bakal segera dibaptis sesuai ajaran agama Katolik.

Pihak Istana Kensington pun telah merilis tanggal pasti dari acara pembaptisan anak ketiga William dan Kate tersebut. Jika tak ada aral acara akan dilangsungkan pada Senin, 9 Juli 2018 mendatang.

Sebagai pencinta sepak bola, William memang sengaja memilih tanggal 9 Juli untuk acara pebaptisan Pangeran Louis. Pasalnya, saat itu adalah hari tenang dari ajang Piala Dunia 2018.

BBC melaporkan, tanggal tersebut juga berada di antara babak seperempat final dan semi final. Pangeran William dan rakyat Inggris lainnya tentunya berharap, jika tim sepakbola negaranya bisa melaju sejauh itu di ajang Piala Dunia 2018.

Lokasi yang sama seperti kakak

Pangeran Louis akan dibaptis oleh Uskup Agung Justin Welby di Chapel Royal, St James's Palace, London. Lokasi pebaptisan ini sama seperti anak sulung Pangeran William, Pangeran George, pada 2013 lalu. Sementara Putri Charlotte diketahui menjalani prosesi baptis di Gereja St Mary Magdalene, Sandringham, Norfolk.

Orangtua baptis masih rahasia

Hingga saat ini, pihak kerajaan Inggris belum merilis nama orangtua baptis dari Pangeran Louis. Rencananya, daftar nama orangtua baptis anak bungsu Pangeran William dan Kate Middleton itu baru akan diberitahukan pada pagi hari sebelum acara. Adapun air yang akan digunakan di acara pebaptisan berasal dari Sungai Yordania.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading