Sukses

Entertainment

Cerita Olivia Zalianty jadi Bagian dari Kepanitiaan Asian Games 2018

Fimela.com, Jakarta Aktris Olivia Zalianty menjadi salah satu publik figur yang ikut terlibat dalam penyelenggaraan Asian Games 2018. Bukan sebagai atlet yang bertarung, adik dari Marcella Zalianty itu turut menjadi salah satu bagian dari anggota INASGOC, komite penyelenggara event empat tahunan tersebut.

"Sebagai client service di deputi 2, jadi anggota dari INASGOC, penyelenggara Asian Games," ucap Olivia Zalianty di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, belum lama ini.

 

Wanita yang tekun melakukan olahraga Wushu itu pun menjelaskan awal mula ia bisa menjadi salah satu dari anggota INASGOC setelah melewati beberapa proses verifikasi.

"Jadi pertamanya saya merasa nggak punya waktu untuk sepenuhnya bekerja di sini, tapi terus dibujukin bahkan disamperin untuk isi formulir," terangnya.

Lalu, apa tugas wanita 36 tahun itu selama penyelenggaraan Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang?

 

"Deputi dua itu bagian branding untuk Asian Games dan aku mengatur kerja sama INASGOC dengan stakeholder, termasuk pemerintah gitu," tuturnya.

"Ini kan sebenernya saya lagi di jam kerja tapi saya di sini di GBK. Karena juga kan kita ada oembagian tugasnya dan saya itu di cluster 1 yang menyangkut gbk dan pondok indah. Jadi saya mengurusi cabang olahraga badminton, volley, renang, dan golf. Saya juga mengawal kerjasama antara inasgoc dan kementrian. Saya spesifik mengawal kerjasama dengan direktorat sejarah di kementrian kebudayaan dan pariwisata," pungkas Olivia Zalianty

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading