Sukses

Entertainment

Slank Gelar Tur Konser Jelang Perayaan HUT ke-39

Fimela.com, Jakarta Grup musik legendaris, Slank akan menggelar perayaan spesial menyambut ulang tahunnya yang ke-39 akhir tahun 2022 ini. Grup asal Potlot itu membuat tur konser ke beberapa kota untuk menyapa penggemarnya di pelosok daerah.

Bertajuk Smile Indonesia, Bimbim cs rencananya akan mengunjungi empat kota seperti Palembang (6 November), Makassar (10 November), Banjarmasin (24 November), dan Surabaya (4 Desember) sebagai tujuan tur konser mereka. Puncaknya, Slank juga akan membuat acara perayaan betajuk HUT 39th Slank Concert di Pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta pada 11 Desember 2022.

"(Tajuk) Smile Indonesia tercetus awalnya dari Bimbim. Kita sepakat bikin satu konser, konser pertunjukan yang punya nilai kolaborasi, nasionalisme, kebangsaan dan kebersamaan," kata Ivanka, bassis Slank saat konferensi pers di kawasan SCBD Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (13/10/2022).

Banyak Kolaborasi

Tak sendiri, dalam rangkaian tur konser ke empat kotanya nanti, Slank melibatkan grup band Tipe-X sebagai opening. Di samping itu, saat puncak perayaan HUT Slank ke-39 yang berlangsung di Yogyakarta, Slank juga mengajak Endank Soekamti, Pamungkas dan Fleur untuk terlibat di dalamnya.

"Ada kolab juga sama Universitas Trisakti Fakultas Seni Rupa Desain. Jadi kita bikin kompetisi fotografi, hasilnya akan ditunjukkan di multimedia panggung saat konser nanti," lanjut Ivanka.

"Jadi kita bikin lomba fotografi judul Smile Indonesia. Nanti kita minta mereka (Fakultas Seni Rupa Desain Trisakti) jadi kurator foto mana yang akan ditampilkan di multimedia. Setelah konser kita akan buat pameran fotografi di Trisakti," tambahnya.

Libatkan Slankers

Selain pihak-pihak yang menjadi kolaborator di atas, Slank juga melibatkan penggemar setianya, Slankers untuk ambil bagian dalam setiap konser yang berlangsung. Nantinya, pihak penyelenggara akan mengakomodir para Slankers yang ingin menjajakkan dagangannya sebagai bentuk dukungan pada UMKM untuk menggerakkan roda perekonomian masyarakat pasca pandemi Covid-19.

"Kita juga pengen satu hari sebelum acara, kita ada kegiatan tanam pohon dan kegiatan sosial lainnya. Kita lagi cek kira-kira di kota mana yang akan dilakukan," pungkas Ivanka.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading