Sukses

Entertainment

Ranty Maria Ungkap Rasa Senangnya Comeback ke SinemArt, 'Kembali ke Rumah'

Fimela.com, Jakarta Ranty Maria kembali lagi ke SinemArt setelah beberapa lamanya memilih berpisah. Dan sekarang, Ranty kembali dalam sebuah sinetron berjudul 'Ijabah Cinta'. Kembalinya Ranty ini memancing rasa antusias dari para pemirsa televisi.

Dalam sinetron tersebut, Ranty akan beradu akting dengan aktor tampan Cinta Brian. Ranty mengungkapkan rasa senangnya kembali ke rumah produksi yang membesarkan namanya tersebut, sekaligus menandai comeback-nya Ranty Maria di SCTV.

"Akhirnya bisa dibilang kembali ke rumah ya, seneng banget bisa kembali ke SinemArt, SCTV, terus juga aku dapat judul pertamaku setelah kembali juga judul yang luar biasa, ceritanya menarik banget," tutur Ranty Maria dalam konferensi pers di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (27/2).

 

Riwayat Ranty Maria Bareng SinemArt, SCTV

Sebelum membintangi 'Ijabah Cinta', gadis berdarah Korea-Manado ini juga pernah membintangi beberapa sinetron produksi SinemArt, misalnya Menanti Keajaiban Cinta, 7 Manusia Harimau, 7 Manusia Harimau New Generation, Anak Jalanan, dan Anak Langit.

Ranty Maria Dipuji Anwar Fuadi

Pada sesi tanya jawab yang dipandu oleh Ben Kasyafani, Ranty sempat membagikan kesannya selama memainkan peran menjadi Cinta. Di satu waktu, ia pernah merasa terhanyut saat beradegan dengan karakter ayahnya dalam sinetron, Anwar Fuadi.

Anwar Fuadi pun menimpali dengan pujian. "Aktor besar!" tutur aktor senior tersebut.

Tim yang Luar Biasa

Ranty mengungkapkan rasa senangnya bertemu dengan para pemain serta tim yang luar biasa. Mereka banyak memberikan inspirasi dan masukan yang membuat akting Ranty Maria di sinetron tersebut menjadi lebih baik.

"Dari segi cerita, kerja sama dengan Pak Uli juga, para pemain yang luar biasa, tim yang di lapangan juga luar biasa banget, jadi aku senang bisa kembali," kata Ranty.

Sudah Tayang dan Disambut Baik

SinemArt dari dulu sudah menghasilkan banyak sinetron yang digemari oleh penonton. Kini 'Ijabah Cinta' siap menjadi calon sinetron favorit penonton di Indonesia. Menurut Banardi selaku direksi program SCTV, performa perdananya cukup bagus dengan raihan mencapai 13,7 persen audience share.

Hal ini merupakan awal yang baik bagi sinetron 'Ijabah Cinta'. Ke depannya diharapkan rating dari sinetron tersebut akan terus meningkat.

"Ini (sinetron) luar biasa, ini menurut saya cocok sekali menemani penonton saat Ramadan", kata Banardi.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading