Sukses

Fashion

Sederet 5 Busana Hijab Elegan Buat Ketemu Calon Mertua

Fimela.com, Jakarta Menjelang akhir pekan kamu pasti sudah memiliki jadwal agenda yang segudang banyaknya, sehingga kamu suka bingung mau pakai baju apa untuk membuat penampilan terlihat menarik perhatian.

Apalagi mau menghadiri acara formal atau acara penting pasti butuh persiapan, khususnya menyiapkan pakaian. Yup, ketemu orang penting seperti camer atau calon mertua memang bisa bikin kamu jadi kerepotan sendiri, benar nggak? Terutama buat para cewek yang berhijab bisa galau memilih pakaian.

Hijab yang benar memang harus santun, busana yang nggak ketat di tubuh, kerudung yang rapi dan pastinya bikin kamu terasa nyaman saat memakainya.

Karena mau ketemu calon mertua, tentunya kamu harus memakai hijab yang benar ya, karena langsung dinilai dari gaya penampilan kamu. Kalau tampilan kamu oke dan pas di mata camer, pasti calon mertua makin setuju kamu jadi menantunya.

Nah, coba yuk bongkar lagi lemari pakaian kamu dan cari baju yang bikin gaya hijab kamu elegan di depan calon mertua. Berikut ini ada lima inspirasi tampilan hijab yang elagan dari artis cantik yang berhijab.

Seperti Laudya Cynthia Bella, Zaskia Sungkar, Nina Zatulini, Natasha Rizki dan Nycta Gina yang stylenya tidak usah diragukan lagi. Penasaran penampilan yang elagan ala mereka? Intip yuk di bawah ini. 

Laundya Cynthia Bella Elegan Dengan Sentuhan Long Dress Hitam

Bikin penampilan terlihat elegan di mata mertua kamu dengan mengenakan busana warna hitam. Pilih long dress seperti yang dipakai Laudya Cynthia Bella.

Lalu kenakan luaran seperti blazer yang diberi detail warna gold. Samakan warna kerudungnya sama luaran ya. 

Dari penampilan kamu bisa bikin camer jadi makin senang sama kamu. 

Hijab Zaskia Sungkar Tampak Elegan Dengan Dress Putih

Mudah banget bikin hijab kamu jadi terlihat elegan seperti gaya hijab Zaskia Sungkar yang mengenakan dress warna putih yang diberi detail pleats.

Kemudian pakai kerudung dan legging hitam. Pilih juga tas dan sepatu yang senada atau beda warna dari pakaiannya supaya nggak monoton. 

Bisa Juga Sentuhan Warna Pink Bikin Hijab Elegan Kaya Natasha Rizki

Pilihan warna lain yang bisa bikin nambah penilaian kamu di mata calon mertua dengan sentuhan warna pink.

Bisa terlihat girly kalau pakai warna tersebut. Pilih blouse yang bagian tangannya lonceng biar lebar. Lalu mix bersama celan putih.

Warna kerudungnya juga bisa kamu pilih yang sama dengan baju, tas dan sepatunya.

Kerudung Warna Putih Bahan Silk Seperti Nina Zatulini Bikin Elegan

Selain memikirkan atasan dan bawahan yang tepat untuk ketemu camer, kamu bisa bikin hijab terlihat elegan dengan pemilihan bahan kerudung.

Bahan silk yang licin bikin hijab kamu jadi terlihat elegan. Nina Zatulini memakai warna putih yang sewarna sama bajunya. 

Tampilan Hijab Elegan Nycta Gina Warna Pastel

Warna pastel masih diminati para cewek hijab karena warna yang soft ini bikin tampilan terlihat menarik.

Nycta Gina pakai atasan tumpuk dengan memakai kemeja putih dan asimetris dress. Jeans juga bisa kamu pakai sebagai bawahannya.

Oke juga kan penampilan hijab ala Nycta seperti ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading