Sukses

Fashion

Gucci Gelar Pameran Seni Bersama IU dan Kai EXO di Seoul

Fimela.com, Jakarta Gucci mengadakan pameran seni di Seoul dalam rangka mendukung budaya kontemporer dengan tajuk 'No Space, Just A Place' degan tema Eterotopa di Museum Daelim, Seoul, Korea Selatan.

Ekshibisi yang dikurasi oleh Myriam Ben mengemukakan definisi baru bagi ruang lain untuk membangun masa depan idaman dengan cara baru di mana manusia bisa terkoneksi dengan lingkungan sekitar.

Dengan konsep pameran dasar untuk perspektif baru mengenai tindakan kebersamaan saat tidak menjadi antitas tunggal, maka setiap proyek memiliki tema dengan ide ruang alternatif sebagai tempat untuk mengatur narasi pemberdayaan baru mengenai pemahaman, keberbedaan, eksplorasi, dan dentitas minoritas. 

IU dan Kai EXO tampil menawan di pameran Gucci, Seoul

Mengisi proyek ini, maka sejumlah art space independen hadir untuk berpartisipasi dan beberapa diantaranya adalah Audio Visual Pavilion, Boan1942, d/p, Hapjungjigu, OF, Post Territory Ujeongguk, space illi, Space One, Tastehouse, dan White Noise.

Telah dibuka pada 17 April lalu, pameran in telah dikunjungi oleh par k-pop yang menjadi brand ambassador Gucci, dantaranya adalah IU dan Kai Exo. Pada kesempatan ini, mereka tampil memesona dalam balutan koleksi Gucci.

IU hadir dengan kemeja dan celana bernuansa biru muda disertai tas top handle Gucci Horsebit 1955. Sedangkan Kai Exo tampil dengn kemeja, coat, denim yang disertai aksentuai Gucci pda bagian celana tersebut.

Keduanya tampak sangat menikmati instalasi yang ada pada pameran ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading