Sukses

Fashion

Diary Fimela: Wujudkan Impian Masa Kecil Melalui Bisnis Pakaian Online Sambil Meniti Karier

Fimela.com, Jakarta Sudah sejak lama memiliki clothing line pribadi menjadi mimpi Audrylea Reika. Perempuan yang akrab disapa Audry itu memiliki passion yang kuat di industri fashion sejak usia belia.

Semenjak kecil, Audry bermimpi bisa mempunyai bisnis fashion sendiri. Saat berkuliah pun, Audry memilih Bisnis Fashion sebagai bidang studinya. Hingga akhirnya, Audry bisa mewujudkan mimpi itu sehabis lulus kuliah.

Di tahun kelulusannya, yakni 2020, ia memberanikan diri untuk berkecimpung di dunia fashion. Tepatnya di bulan September, Audry berhasil membuka bisnis baju online yang sudah ia impikan sejak lama

Bisnis tersebut ia beri nama Reika Basics. Sesuai dengan namanya, bisnis yang ia geluti ini menjajakan basics daily wear yang nyaman, seperti piyama, homewear, hingga pakaian set. 

Ber-tagline “Basics with a twist”, Reika Basics menyajikan dailywear dengan harga yang terjangkau. Koleksi pakaian Reika Basics didominasi oleh warna pastel yang menggemaskan. Cocok untuk kamu yang ingin tampil nyaman dengan sentuhan feminin!

Gigih Kejar Karier dan Passion

Tak hanya menjalani bisnis fashion, Audry juga produktif di kegiatan lain. Sembari menggeluti dunia bisnis, ia tetap bisa menyeimbangkannya dengan pekerjaannya.

Ia membuktikan bahwa karier tak menjadi penghalang untuk mengejar passion, begitu pun sebaliknya. Ia tetap bisa mengerjakan pekerjaan wajibnya di kantor juga menanggapi customer dengan tanggap.

Terlebih lagi, pekerjaan yang saat ini ia geluti pun masih berhubungan dengan dunia fashion yang menjadi passion-nya. Baru-baru ini, ia banyak berkecimpung di bidang pemasaran produk fashion untuk sebuah e-commerce.

“Mengetahui prioritas menurut saya sangatlah penting. Saat pagi dan malam

hari saya urusin Reika Basics, saat siang saya magang,” ungkap Audry kepada Fimela.com pada Minggu (24/4/2022).

Audry juga memiliki manajemen waktu yang baik. Kuncinya, kata Audry, setiap orang harus bisa menentukan prioritas terlebih dahulu. Setelahnya, pekerjaan menumpuk pun akan terselesaikan dengan penempatan porsi dan skala prioritas yang tepat.

Review Pelanggan Jadi Hal Berkesan

Kecintaan Audry kepada bisnis fashion membawanya kepada prinsip yang selama ini ia pegang, yakni kepuasan pelanggan adalah hal terpenting. Di dalam berbisnis, ia kerap membaca review pelanggan agar bisa meningkatkan kualitas produk fashion-nya. 

Ia menyatakan bahwa ia sangat senang melihat pelanggan yang memberikan penilaian atas produk Reika Basics. Hal ini menjadi motivasi tersendiri untuk terus mengembangakan bisnisnya. 

Selain itu, ketika pelanggan memberikan penilaian, ini berarti selama ini usaha yang telah ia lakukan bisa dilihat oleh banyak orang. 

“Motivasi saya adalah supaya orang orang senang juga memakai baju saya. Kalau untuk pribadi, supaya saya bisa lebih mandiri,” ungkapnya.

Saat ini, Reika Basics sudah tersedia di e-commerce dan layanan pesan langsung melalui WhatsApp. Audry mengungkapkan, semenjak pandemi, penjualan di e-commerce lebih meningkat sebab banyak orang beralih berbelanja secara daring, terutama untuk mencari baju. 

“Selain itu, kami juga rajin berkolaborasi bersama fashion influencer lain,” tutupnya.

Penulis: Ersya Fadhila Damayanti

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading