Sukses

Fashion

Gaya Semi Boyish Enzy Storia yang Disambut Ibu-Ibu KBRI Washington DC

Fimela.com, Jakarta Enzy Storia kini telah memulai hidup barunya di Washington DC, Amerika Serikat. Mengikuti sang suami yang merupakan seorang diploma, Enzy Storia nampak mulai menikmati tinggal di Negeri Paman Sam itu.

Keseruan Enzy Storia menjalani kehidupan di Amerika Serikat mulai ia bagikan di media sosial. Terbaru, Enzy Storia nampak disambut oleh KBRI Washington DC, tempat Maulana Kasetra bekerja. Menjadi istri dari Maulana Kasetra membuat Enzy Storia secara otomatis menjadi bagian dari Dharma Wanita KBRI Washington DC atau yang disebut dengan DWP Washington DC.

Kedatangan Enzy Storia sebagai keluarga baru KBRI Washington DC pun disambut hangat. Terlihat dari unggahan istri Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat, Ayu Heni Rosan, yang menyambut hangat Enzy Storia di Washington DC.

 

Tampilan

Dalam momen tersebut, Enzy Storia memilih tampil dengan gaya semi formal  dengan nuansa boyish yang trendy. Merah putih menjadi konsep outfit Enzy saat disambut ibu-ibu DWP Washington DC.

Ia mengenakan kemeja putih yang dipadukan dengan bawahan batik yang kekinian. Sebagai sentuhan penutup, Enzy Storia nampak mengenakan loafers kesayangannya dari Prada.

Enzy Storia pun tampil cantik dengan riasan yang natural. Yakni memulas alis dan bibir berwarna nude. Sementara rambutnya disanggul rapi.

 

Tampilan modis istri Dubes

Sementara, ibu Ayu Heni Rosan terlihat modis di samping Enzy. Ia mengenakan t-shirt putih yang dibalut dengan jaket creme dan rok denim ruffle. Sunnies dan heels balerinanya jadi penutup yang sempurna untuk tampil modis ibu Dubes

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading