Fimela.com, Jakarta Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2025 yang bertepatan dengan Tahun Ular Kayu, Hotel Mulia Senayan, Jakarta menghadirkan pengalaman istimewa yang memadukan tradisi, kuliner lezat, dan suasana elegan.
Hotel bintang lima ini siap memanjakan para tamu dengan beragam pilihan paket makanan khas Imlek yang dirancang untuk menyemarakkan momen spesial bersama keluarga dan orang-orang tercinta.
Advertisement
Hidangan Khas Imlek yang Sarat Makna
Dalam perayaan Tahun Baru Imlek ini, Hotel Mulia menawarkan berbagai pilihan kuliner eksklusif. Salah satu yang menjadi andalan adalah Yee Sang, salad tradisional penuh warna yang melambangkan keberuntungan, kemakmuran, dan persatuan.
Hidangan ini menjadi elemen utama di meja perayaan dan dinikmati dengan tradisi mengaduknya bersama-sama sebagai simbol harapan baik untuk tahun mendatang.
Tidak hanya itu, kue Nian Gao, yang dikenal sebagai simbol keberuntungan dan kemakmuran, juga tersedia dalam paket eksklusif. Kue manis yang dibuat dengan penuh perhatian ini dihadirkan untuk melengkapi perayaan Imlek dengan sentuhan tradisional yang autentik.
Destinasi Kuliner Istimewa di Hotel Mulia
Para tamu dapat menikmati beragam pilihan hidangan dari restoran ternama di Hotel Mulia. Table8, restoran khas Tiongkok yang terkenal, menyajikan masakan otentik Kanton dan Szechuan yang kaya rasa dan menggugah selera. The Cafe menawarkan pengalaman kuliner global dengan pilihan menu internasional yang beragam, sementara Edogin menyajikan hidangan Jepang autentik, sempurna untuk acara reuni yang lebih intim.
Advertisement
Atraksi dan Dekorasi untuk Menambah Semarak
Selain kuliner, Hotel Mulia juga mempersembahkan hiburan tradisional yang menarik, termasuk pertunjukan Barongsai pada 28 Januari 2025 pukul 18.00 WIB dan pada 29 Januari 2025 selama jam makan siang dan makan malam. Pertunjukan ini akan diadakan di lobi hotel dan dilanjutkan ke beberapa area restoran seperti Table8, Cascade Lounge, The Cafe, dan Chocolate Boutique and Cake Shop.
Sebagai tambahan, para tamu dapat menikmati penampilan Guzheng, alat musik tradisional Tiongkok, yang akan dimainkan pada malam perayaan tanggal 28 Januari 2025. Melodi lembutnya menciptakan suasana yang harmonis dan mendalam, menambah keistimewaan momen kebersamaan.Untuk mengabadikan momen perayaan, Hotel Mulia menyediakan booth foto bertema Tahun Baru Imlek di lantai dasar. Dengan latar dekorasi yang elegan, booth ini menjadi tempat yang sempurna untuk menciptakan kenangan tak terlupakan bersama keluarga dan teman.
Hotel Mulia Senayan tidak hanya memberikan pengalaman menginap yang mewah tetapi juga menghadirkan semangat tradisi Imlek melalui kuliner, hiburan, dan dekorasi yang berkesan. Untuk informasi lebih lanjut atau reservasi, kunjungi situs resmi di www.hotelmulia.com atau hubungi +62 21 574 7777.