Sukses

Food

Gordon Ramsay Dikritik Karena Banderol Harga Tidak Masuk Akal di Restoran Barunya

Fimela.com, Jakarta Chef terkenal dan berbakat Gordon Ramsay dikritik warganet karena membanderol harga yang tidak masuk akal di restoran barunya. Gordon Ramsay membuka sebuah restoran terbaru miliknya di London.

Restoran bernama The River Restaurant by Gordon Ramsay itu baru dibuka pada 11 Oktober waktu London di Savoy London. Salah satu menu andalannya adalah hidangan fish and chips klasik khas Inggris.

Sebagai bentuk promosi, Gordon Ramsay sempat mengunggah foto ikan dan kacang polong di akun Instagram dan Twitter pribadinya, Namun hal yang tidak diduga justru terjadi setelah ia mengunggah foto tersebut.

Gordon Ramsay kebanjiran kritik oleh para penggemar. Bukan karena kualitas rasa dari makanan tersebut, melainkan harga yang dibanderol Ramsay untuk setiap makanan di restoran terbarunya dinilai tidak masuk akal.

Harga yang mahal untuk sepiring ikan

Mengutip dari Insider, pengunjung restoran tersebut harus membayar kurang lebih $33 atau sekitar Rp478ribu untuk sepiring gurnard atau ikan bersayap. Ikan ini disajikan dengan kacang polong mint dan saus tartar hangat.

Harga ini belum termasuk dengan kentang goreng. Pengunjung harus membayar biaya tambahan $9 atau sekitar Rp130ribu untuk menikmati kentang goreng dengan seasoning garam bonito. Sehingga untuk bisa menikmati fish and chip dalam porsi lengkap, pengunjung harus merogoh kocek sekitar $42 atau sekitar Rp609ribu.

"bruh kamu menipu orang dengan harga ini, itu tidak sepadan dengan harganya, saya lebih suka pergi ke restoran dona pelos. Saya makan lebih baik dan lebih murah dari itu," protes warganet.

Ini bukan kali pertama Gordon Ramsay mendapatkan kritikan warganet. Pada November lalu, chef yang memiliki sejumlah acara televisi ini juga menjadi perbincangan karena menu di restoran lainnya di London, Gordon Ramsay Burger, dibanderol dengan harga yang tidak masuk akal.

Bukan kali pertama dikritik

Dari namanya, sudah pasti ia menjual aneka macam burger. Salah satu menu yang terdiri dari burger tanpa kentang dibanderol dengan harga $106 atau sekitar Rp1,5 juta. Jika ingin menikmatinya dengan kentang, kamu harus menambah biaya sekitar $8 atau sekitar Rp116ribu.

Burger senilai Rp1,5 juta ini terdiri dari patty daging sapi, sirloin wagyu yang dibakar, keju truffle Pecorino, cep mayones, dan truffle hitam segar. Namun komposisi menu ini telah diganti menjadi patty daging sapi Wagyu Chili, keju truffle Pecorino, jamur, truffle hitam, porcini aoili, dan selada air. Dengan nama burger 1849, harga yang dibanderol masih tetap sama namun kini sudah termasuk kentang goreng bertabur keju parmesan truffle.

Jika kamu berkesempatan untuk mencicipi menu dari restoran Gordon RamsayBy, bersediakah kamu merogoh kocek yang dalam?

Simak video berikut ini

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading