Sukses

Food

Resep Milk Mala Noodle

Fimela.com, Jakarta Musim penghujan memang paling cocok makan makanan berkuah. Mie yang diolah dengan fresh milk bisa menjadi pilihan. Rasa gurih pada fresh milk, dan dipadukan dengan berbagai bumbu pilihan akan menjadi sajian lezat yang menghangatkan. Tertarik untuk mencobanya? Yuk, cek resep Milk Mala Noodle dari Greenfields di bawah ini.

Bahan:

  • 300 ml Greenfields Fresh Milk
  • 1 pack mie instan
  • 50 gram mala hotpot paste
  • 25 ml minyak
  • 3-4 iris jahe
  • 35 gram fermented chili bean paste
  • 3-5 buah jamur shitake, diiris
  • 2 buah tofu keju
  • 2 buah sosis hotdog
  • 2-3 iris akar lotus
  • 3 potong brokoli

 

Cara memasak:

  1. Gabungkan minyak, jahe, mala paste, dan chili bean paste ke dalam panci. Campur dengan air hingga panas.
  2. Masukkan bahan-bahan hotpot yaitu jamur, tofu keju, sosis, akar lotus, brokoli, dan mie instan.
  3. Tambahkan Greenfields Fresh Milk dan pastikan tidak dimasak dengan suhu yang terlalu panas.

Selamat memasak, dan semoga kamu suka.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading