Sukses

Food

Sajian Menu Plant-Based Berkelas Maskapai Penerbangan untuk Menyambut Hari Vegan Sedunia

Fimela.com, Jakarta Vegan menjadi gaya hidup yang belakangan ini mulai meningkat dan berkembang pesat di kalangan masyarakat dunia. Selain itu, ketertarikan masyarakat terhadap makanan plant-based juga semakin tinggi. Gaya hidup vegan atau plant-based lifestyle merupakan gaya hidup yang memanfaatkan tanaman atau pangan nabati.

Emirates salah satu maskapai penerbangan internasional asal Dubai, menghadirkan menu bersumber dari nabati (plant-based) dengan berinvestasi jutaan dolar untuk menyajikan pilihan menu vegan baru yang berkelas saat melakukan penerbangan, ini dilakukan sebagai respons atas permintaan pelanggan yang terus meningkat. Selain itu, dilakukan dalam menyambut Hari Vegan Sedunia pada 1 November.

Sebelumnya, Emirates telah menghidangkan pilihan menu vegan premium di Kelas Utama dan Kelas Bisnis, dan kini pelanggan dapat menikmati piilihan menu plant-based yang terbaru di Kelas Ekonomi.

Emirates menetapkan standar baru untuk meningkatkan pengalaman pelanggan dengan menyediakan pilihan menu makanan lezat dan sehat bagi pelanggan vegan, atau bagi mereka yang mencari pilihan makanan lebih ringan saat bepergian. Pilihan makanan vegan dapat dipesan sebelum atau saat penerbangan, serta tersedia di Emirates Lounges.

Alasan Emirates Hadirkan Menu Vegan

Permintaan makanan vegan meningkat

Awalnya menu vegan hanya difokuskan pada rute tertentu seperti Addis Ababa yang disediakan pada waktu tertentu dalam setahun oleh pelanggan dengan kepercayaan Ortodoks Etiopia, atau di seluruh subbenua India dengan berbagai kepercayaan yang mewajibkan pola diet plant-based. Saat ini Emirates telah menawarkan lebih dari 180 resep plant-based yang siap dinikmati oleh pelanggan vegan.

Cita rasa & presentasi penyajian

Emirates terus memastikan bahwa menu vegan tetap terlihat menarik dengan hiasan sayuran segar, buah beri, dan jus berwarna-warni, sedangkan beberapa makanan penutup vegan terbaru dari Emirates dihiasi dengan lembaran tipis daun emas asli. Dengan menggunakan permainan tekstur dan infusion yang cerdas untuk menciptakan rasa umami yang esensial.

Bahan dasar yang berkelanjutan

Siklus produksi berkelanjutan turut memastikan bahwa produk yang disajikan segar dan bersih, dan tumbuh tanpa pestisida, herbisida, atau bahan kimia. Semua pelanggan Emirates dapat menikati sayuran hijau lezat, termasuk selada, arugula, salad hijau campuran, dan bayam langsung dari Bustanica, dan banyak lagi buah-buahan dan sayuran yang akan dibudidayakan di masa mendatang.

Pengembangan menu

Selain itu, Emirates telah berinvestasi untuk mengembangkan menu vegan baru yang siap bersaing dengan restoran terkenal. Emirates telah menghabiskan waktu selama satu tahun untuk mengembangkan menu vegan di Kelas Utama dan Kelas Bisnis Emirates Flight Catering yang berbasis di bandara Internasional Dubai, dengan lebih dari 11. 000 karyawan untuk menyajikan hingga 225.000 porsi makanan setiap hari.

Menu vegan yang disajikan menonjolkan presentasi dan cita rasa yang dipersembahkan oleh juru masak professional dalam berbagai santapan khusus termasuk Tionghoa, India, dan Arab, untuk menciptakan berbagai rasa dan tekstur masakan.

Di Kelas Ekonomi, menu vegan juga bervariasi bagi pelanggan yang sering bepergian setiap bulan. Makanan vegan di Kelas Ekonomi dapat dipesan sebelum penerbangan dan telah diterima dengan sangat baik oleh penumpang di seluruh dunia.

Menu favorit penumpang saat ini adalah bayam saus krim dan mousseline alpukat dengan tahu yang dimarinasi, kacang polong salju, dll. Makanan penutup vegan juga tidak kalah lezat, Emirates menyediakan berbagai pilihan seperti kue dark coklat dengan vla yang disajikan bersama dengan stroberi segar, dll.

Bahan makanan sehat dan berkualitas tinggi

Keunggulan dari makanan plant-based semakin menarik perhatian pelanggan yang sadar akan pentingnya kesehatan meskipun bukan vegan, namun tetap memilih menu makanan bersumber nabati sebagai bagian dari gaya hidup mereka.

Emirates menggunakan produk alternatif pengganti seperti keju vegan artisan, serta tepung besan / garbanzo sebagai pengganti tepung, dan lainnya. Pilihan hidangan makanan tersebut juga menggabungkan berbagai bahan makanan kaya nutrisi (superfood). Menu vegan baru di Kelas Utama dan Kelas Bisnis menampilkan kofta dengan cita rasa unik yang dibuat dengan produk nabati dari perusahaan daging vegan, Beyond, yang terkenal di dunia.

 

*Penulis: Sri Widyastuti

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading