Sukses

Food

Tips Mengupas dan Mengiris Bawang Agar Mata Tak Perih

Fimela.com, Jakarta Bawang menjadi salah satu bumbu masakan paling utama. Sayangnya, mengupas dan mengiris bawang menjadi aktivitas yang cukup dihindari karena bisa menyebabkan mata perih. Lantas, bagaimana tips paling efektif agar mengupas dan mengiris bawang tidak bikin mata perih? 

Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan dan lakukan Sahabat Fimela. Hal tersebut antara lain sebagai berikut:

Masukkan ke Freezer Sebentar Saja

Tips pertama yang cukup efektif adalah memasukkan bawang merah ke dalam freezer. Masukkan sebentar saja bawang merah ke freezer kemudian mulai mengupas dan mengirisnya. Memasukkan bawang ke freezer bertujuan untuk membuat bawang lebih dingin, dan kandungan sulfurnik penyebab mata perih di dalamnya berkurang.

Oleskan Cairan Cuka di Atas Talenan

Manfaatkan cuka di atas talenan untuk mengupas dan mengiris bawang. Cara ini dinilai ampuh untuk mencegah mata perih saat mengupas dan mengiris bawang.

Dekatkan Garam

Cara selanjutnya adalah dengan mendekatkan garam. Garam bermanfaat menetralkan uap pada yang berasal dari bawang. Letakkan satu sendok garam di piring dekat kamu mengupas bawang.

Potong Ujung dan Pangkal Bawang

Sebelum mengupas dan mengiris bawang, usahakan untuk memotong ujung dan pangkal bawang. Cara ini bisa membuat uap pada bawang tidak berlebih. Kamu pun bisa mengiris bawang dengan aman tanpa takut mata perih. 

Itulah sekian tips sederhana dan mudah, yang bisa dilakukan agar mengiris bawang tidak menyebabkan mata perih. Semoga tips ini bermanfaat dan selamat mencoba.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading