Sukses

Food

5 Cara agar Sate Kambing Tidak Alot dengan Tips Praktis

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Daging kambing bisa diolah menjadi sajian sate yang lezat. Tekstur dan rasanya yang khas membuat daging kambing menjadi bahan yang paling sering diandalkan untuk membuat sate yang istimewa. Hanya saja kadang saat membuat sate daging, kalau kurang tepat cara pengolahannya dagingnya masih akan terasa alot.

Agar daging kambing tidak alot ada sejumlah cara yang bisa dicoba. Berikut ini ada lima tips praktis yang bisa diikuti. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

1. Daging Kambing Tak Perlu Dicuci dengan Air

Agar sate kambing yang dihasilkan tidak berbau, usahakan daging kambing yang akan digunakan tak dicuci dengan air. Cukup bersihkan kotoran dengan lap bersih atau tisu dapur. Daging yang dicuci dengan air biasanya akan memiliki aroma yang lebih tajam ketika dibuat sate. Jadi, cukup seka darah dan lap kotoran yang menempel untuk membersihkan daging.

2. Daging Kambing Dibungkus dengan Daun Pepaya

Siapkan daup pepaya untuk membungkus daging kambing. Ambil daun pepaya lalu remas-remas. Kemudian bungkus daging kambing di dalamnya. Diamkan selama sekitar 20 menit agar nantinya daging kambing bisa lebih empuk ketika diolah menjadi sate.

3. Daging Kambing Dimarinasi dengan Bumbu Aromatik

Bumbu aromatik atau bumbu bearoma khas bisa digunakan untuk memarinasi daging kambing. Bahan-bahan seperti bawang putih, daun jeruk, ketumbar, jahe, dan air asam bisa digunakan untuk bumbu marinasi daging. Haluskan bumbu aromatik yang dipakai, lalu rendam daging kambing di dalamnya selama minimal 1 jam. Cara ini akan membuat daging lebih empuk saat dipanggang.

4. Daging Kambing Dibaluri Garam

Selain menggunakan bumbu aromatik, garam juga bisa dipakai untuk membuat sate kambing yang enak. Cukup baluri daging kambing dengan garam sampai rata. Diamkan minimal satu jam, setelah itu bisa dibersihkan untuk kemudian dipanggang atau dibakar. 

5. Daging Kambing Dipanggang dengan Api Sedang

Baik menggunakan wajan teflon atau alat pemanggang, api yang digunakan ketika memanggang atau membakar daging kambing adalah api sedang. Kalau apinya terlalu besar nanti sate yang dihasilkan jadi alot dan matangnya kurang merata. Olesi permukaan sate dengan bumbu marinasi yang diberi kecap dan sedikit minyak dalam proses pemanggangan agar sate bisa terasa lebih sedap.

Itu tadi lima tips yang bisa dicoba agar sate kambing tidak alot. Semoga infonya bermanfaat, ya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading