Sukses

Lifestyle

5 Hal yang Buktikan Kucing Itu Keren!

Fimela.com, Jakarta Pecinta binatang pasti mengerti bahwa binatang memberikan cinta yang tanpa syarat kepada manusia. Mereka nggak akan meninggalkanmu dalam kondisi apapun. Beberapa dari mereka mungkin agak sulit untuk dijinakkan. Namun, ketika mereka menyayangimu, mereka akan mendedikasikan hidupnya untukmu, begitu juga dengan kucing. Ini adalah 5 alasan binatang kenapa kucing itu keren!

Mereka mandiri. Mereka bisa kamu tinggalkan sementara waktu. Kamu tetap bisa berjalan-jalan dan meninggalkan mereka di rumah. Kucing hanya butuh makanan dan air yang cukup selama kamu pergi.

via: kittentoob.com

Mereka tidak butuh latihan. Kucing tidak butuh kamu ajak jalan-jalan seperti anjing. Mereka hanya butuh makan, tidur, dan berjalan-jalan di rumah. Tidak semua orang memiliki waktu untuk mengajak binatang peliharaan mereka jalan-jalan.

Tidak berbahaya untuk anak kecil. Mayoritas kucing bersahabat dengan anak kecil. Bahkan mereka bisa saling bermanja-manja. Mungkin sebagian kecil dari kucing tidak menyukai anak kecil. Namun, kamu nggak perlu khawatir karena kucingmu tidak akan pernah melukai mereka.

via: mnn.com

Bisa menggunakan kamar mandi. Mungkin kamu merasa jijik untuk meletakan kotak nerisi pasir untuk kotoran mereka. Jangan sedih, kucing bisa dilatih untuk buang air di toilet. Keren kan?

Pemburu yang baik. Takut dengan kecoa? Kucing bisa menjadi solusimu! Biasanya mereka akan 'penasaran' dan menganggap serangga itu adalah mainannya. Si kucing akan membawa pergi kecoa tersebut ke luar ruangan dan mulai bermain dengan si kecoa.

Walau memelihara kucing bisa menjadi hal menyenangkan. Jangan lupa untuk rajin membersihkan makhluk lucu berkaki empat itu agar bulunya tidak rontok. Jadi, kamu tertarik untuk mengadopsinya?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading