Sukses

Lifestyle

Tips Hemat Saat Musim Diskon, Jangan Terjebak!

Setiap wanita sudah umum jika ada diskon mudah tergoda untuk belanja. Tapi bukan berarti setiap kali ada diskon harus belanja habis-habisan bukan? Hmm, menahan diri untuk tidak belanja bagi wanita memang susah. Apalagi diskon yang diberikan untuk barang yang sudah lama jadi incaran.

Berikut adalah tips untuk menghindari kalap belanja saat pesta diskon. Yuk, simak tips dari vemale berikut ini.

    Tentukan Waktu Belanja

    Saat sedang berada di pesta diskon tentukan waktu belanja kamu. Jangan terlalu lama, ingat semakin lama kamu berada di lokasi pesta diskon maka semakin banyak barang yang ingin kamu beli. Saat kamu menentukan waktu usahakan kamu mematuhinya, jangan sampai melanggarnya.

    Tentukan Perkiraan Harga

    Sebelum ke lokasi pesta diskon jangan lupa untuk mengalokasikan dana yang akan kamu gunakan belanja. Jangan sampai kamu terjebak dengan harga palsu. Bawa uang secukupnya sesuai dengan rencana kamu. Hindari membawa kartu debit dan kartu kredit.

    Pikir Dulu Sebelum Beli

    Saat berada di lokasi pesta diskon, sebelum memutuskan membeli barang yang kamu inginkan coba pikirkan dulu. Apakah benar kamu membutuhkannya. Jangan sampai kamu salah membeli sehingga kamu membeli barang yang sebenarnya tidak kamu butuhkan.

    Belanja Barang Diskon

    Saat di lokasi belanja diskon beli barang yang memang didiskon. Jangan sampai tergoda untuk membeli barang yang tidak diskon. Tentu kamu tidak ingin uang belanja kamu membengkak, karena membeli barang yang tidak diskon.

Belanja saat pesta diskon memang menyenangkan, tapi jangan sampai kamu terjebak di dalamnya. Membeli barang yang diskon boleh saja, tapi jangan sampai kualitasnya ikut didiskon. Maka meneliti barang yang akan kamu beli sangat penting. Bagaimana tertarik untuk mencoba.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading