Sukses

Lifestyle

7 Tips Mudik Aman dan Nyaman Menggunakan Transportasi Umum

Fimela.com, Jakarta Mudik lebaran menjadi tradisi yang pasti memberi pengalaman dan kenangan tersendiri dalam setiap orang yang melakukannya. Setelah dua tahun menahan diri untuk tidak mudik, tentu mudik lebaran tahun ini akan memerlukan banyak persiapan yang berbeda dari mudik-mudik tahun-tahun sebelumnya.

Misalnya saja kamu mudik menggunakan kendaraan atau transportasi umum, kira-kira apa saja hal yang perlu diperhatikan?

1. Pesan tiket jauh-jauh hari

Meski mungkin cara ini sudah banyak diketahui semua orang, tapi penting untuk mengingatkan lagi bahwa memesan tiket jauh-jauh hari itu penting sebelum hari keberangkatan mudik karena kita bisa menentukan tempat duduk mana yang kita inginkan sekaligus mencari potongan harga, jika tersedia. Memsan tiket mudik sebaiknya juga sudah direncanakan untuk pulang dan pergi karena pasti akan berebut dengan orang lain yang memiliki tujuan perjalanan yang sama.

2. Kesehatan yang prima

Pastikan kesehatan tubuh dalam kondisi yang sangat baik sebelum mudik karena bagaimana pun melakukan perjalanan jauh memerlukan tenaga dan fokus yang prima. Jika melakukan mudik dalam kondisi berpuasa, pastikan juga sudah berbekal camilan dan air minum dalam perjalanan untuk berjaga-jaga berbuka di tengah jalan.

3. Istirahat yang cukup

Karena harus menjaga barang-barang bawaan dan mungkin harus mengamati sudah sampai di mana, kamu juga perlu mempersiapkan tubuh yang bugar dan segar dengan cara mendapatkan istirahat yang cukup sebelum berangkat. Perjalanan mudik yang jauh pasti akan menguras energi, jika kamu mudah mengantuk dan kelelahan pasti perjalanan mudik jadi tidak nyaman. Oleh karena itu, kamu harus pintar dalam mengatur waktu istirahat.

4. Sudah vaksin booster

Ini merupakan syarat utama jika kamu ingin melakukan perjalanan mudik terutama menggunakan transportasi umum. Syarat wajib ini sudah diatur oleh pemerintah sebagai langkah pencegahan bertambahnya kasus COvid-19 selama musim mudik lebaran. Jika sudah melakukan vaksinasi lengkap atau booster, perjalanan jelas akan terasa lebih tenang karena tidak perlu menyiapkan tes antigen dan lain sebagainya.

5. Waspada kondisi sekitar

Karena bepergian menggunakan transportasi umum, pastinya kamu akan dikelilingi banyak orang yang tak dikenal sepanjang perjalanan. Jika membawa barang-barang berharga, simpan dengan baik dan pastikan mengawasi kondisi sekitar. Fakto ini juga yang menjadikan waktu istirahat yang cukup sebelum mudik itu penting karena mungkin kamu akan dipaksa terjaga dalam perjalanan ketika merasa tidak aman dan nyaman dengan kondisi sekitar. Jangan sampai barang hilang karena kelalaian sendiri.

6. Membawa obat-obatan

Jika kamu tidak ingin mabuk selama perjalanan mudik, yang mana pasti akan merepotkan dirimu sendiri, sebaiknya siapkan obat-obatan untuk mencegaj mabuk perjalanan. Terkadang obat tersebut bisa dikonsumsi sebelum berangkat. Begitu pula jika punya riwayat kesehatan tertentu, sebaiknya jangan lupa membawa obat-obatan yang diperlukan agar lebaran di kampung halaman tetap sehat dan nyaman.

7. Usahakan jangan membawa banyak barang

Mudik lebaran mungkin menjadi kesempatanmu untuk membawa oleh-oleh untuk orang di rumah. Tapi usahakan tidak membebani diri dengan terlalu banyak barang bawaan. Bawalah barang-barang yang mudah diawasi dan seperlunya saja. Hindari juga membawa terlalu banyak uang tunai selama mudik untuk mencegah kehilangan di perjalanan.

Itu dia sekian tips aman dan nyaman mudik perjalanan menggunakan transportasi umum.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading