Sukses

Lifestyle

5 Kelebihan Ini Dimiliki Perempuan yang Suka Bekerja

Fimela.com, Jakarta Apa pun pilihan yang kita ambil dalam hidup, selama kita bisa bertanggung jawab dan dapat menikmati perjalanannya maka selalu ada kebaikan yang bisa kita ambil. Seperti ketika kita memilih untuk menjadi perempuan yang bekerja. Apa pun bidang pekerjaan yang kita pilih dan tekuni, selama itu bisa membuat kita menjalani hidup dengan lebih baik maka kita bisa mendapatkan dampak positifnya.

Bagi perempuan yang suka bekerja, ada sejumlah kelebihan yang bisa dimiliki. Kebiasaan bekerja keras bisa membentuk kepribadian dan mental kita jadi lebih kuat lagi. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

 

 

1. Tidak Gampang Minder

Punya pekerjaan bisa membuat kita merasa lebih percaya diri. Menyadari ada kemampuan atau keahlian yang bisa kita gunakan untuk menghadirkan manfaat bagi lebih banyak orang, rasa percaya diri kita bisa ikut meningkat. Kita pun jadi tidak gampang minder ketika berada di situasi sosial. Bukan berarti kita jadi menyombongkan pekerjaan kita, tetapi karena kita merasa hidup kita jadi lebih bermakna sehingga ada kepuasan batin yang bisa kita dapatkan sendiri.

 

 

2. Lebih Dewasa dalam Menghadapi Masalah

Di dunia pekerjaan, masalah dan tantangan akan datang silih berganti. Semua kesulitan dan fase berat tersebut bisa menempa mental kita jadi lebih kuat. Sehingga ketika kita dihadapkan pada tantangan baru dalam hidup, kita tidak mudah panik. Kita bisa lebih dewasa menyikapinya dalam artian bisa mengutamakan untuk mencari solusi terbaik dengan pikiran jernih atas setiap persoalan yang dihadapi.

 

 

3. Punya Mental Pejuang

Terbiasa bekerja keras membuat kita tak bisa putus asa. Menyerah dan putus asa tak ada dalam kamus kita. Semua perjuangan dan perjalanan kita dalam menekuni bidang pekerjaan yang kita pilih membantu kita untuk jadi perempuan yang lebih tangguh. Walau ada rasa tertekan dan frustrasi yang kita rasakan, tetapi semua tantangan yang berhasil kita taklukkan bisa membuat jiwa kita jadi lebih kuat lagi.

 

4. Punya Lebih Banyak Cara untuk Bahagia

Suka bekerja dan bisa hidup lebih mandiri dengan penghasilan yang dimiliki bisa membuat kita memiliki lebih banyak cara untuk bahagia. Mengutip buku Psychology of Money, kemandirian bukan berarti berhenti bekerja. Dengan bekerja, kita bisa memiliki kendali atas pemenuhan kebutuhan-kebutuhan. Setidaknya dengan adanya penghasilan sendiri, kita bisa sedikit leluasa membeli hal-hal yang sedang kita butuhkan. Selain itu, suka bekerja bisa menghadirkan kepuasan batin yang juga bisa sama-sama mendatangkan kebahagiaan.

5. Lebih Mudah Berpikir Positif

Bekerja bisa membuat kita merasa lebih percaya diri. Melansir laman lifehack.org, tingginya rasa percaya diri memberi sudut pandang positif terhadap diri sendiri. Hal ini pun bisa membantu kita untuk bisa senantiasa melihat sisi baik atau hal positif dari setiap kejadian atau pengalaman hidup yang ada. Hidup pun tidak gampang merasa stres atau tertekan.

Rutinitas dan kesibukan bekerja memang tak selalu mudah untuk dijalani. Namun, selama kita bisa mensyukuri setiap perjuangan dan perjalanan dari pekerjaan yang kita pilih, maka yakin saja ada hal-hal baik yang dapat terjadi dalam hidup ini.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading