Sukses

Lifestyle

Tips Mudah Mengatasi Kulit Belang Akibat Paparan Sinar Matahari, Contek di Sini!

Fimela.com, Jakarta Kulit belang karena sering terkena paparan sinar matahari tentu saja dapat membuat penampilan jadi kurang sempurna. Biasanya, area tubuh yang sering mengalami hal ini adalah wajah, leher, lengan, dan kaki. Sayangnya, bila kulit sudah belang, maka akan butuh waktu yang lama untuk bisa mengembalikannya seperti semula.

Memiliki kulit yang belang memang sangat menyebalkan. Pasalnya, untuk memilih outfit yang indah dan lucu pun jadi lebih sulit karena opsinya yang cukup terbatas. Mau memakai baju lengan pendek, takut jika kulit belang terlihat oleh orang lain. Mau memakai celana atau rok pendek pun juga mustahil jika kulit di area kaki sudah terlanjur belang seperti kulit zebra. 

Untungnya, meratakan kulit belang akibat sinar matahari menjadi hal yang memungkinkan asal disertai dengan beberapa cara berikut ini. Apa saja itu?

Ubah Gaya Hidup Jadi Lebih Sehat

Mengembalikan kondisi kulit yang belang seperti sempurna bukan hanya membutuhkan produk-produk skincare saja, melainkan juga harus disertai dengan gaya hidup yang lebih sehat. Mulai dari mengonsumsi makanan sehat, rajin olahraga, berhenti merokok, nggak minum alkohol, dan sebagainya. Perubahan hidup seperti ini wajib diterapkan agar kesehatan kulit tetap terjaga dan belang-belang yang ada di permukaan kulit pun bisa cepat hilang. Jadi, cobain mulai sekarang juga.

Pakai Gel Lidah Buaya

Tips berikutnya yang bisa dilakukan untuk mengatasi kulit belang akibat sinar matahari adalah dengan menggunakan gel lidah buaya. Pada dasarnya lidah buaya atau aloe vera memiliki kegunaan untuk mendinginkan kulit yang terbakar sinar matahari. Selain itu, gel ini pun juga berguna untuk menghambat produksi melanin pada kulit sehingga kulit yang telah menggelap bisa kembali rata seperti semula . Namun ingat, karena kulit belang akibat sinar matahari ini perlu penanganan yang cukup lama, jadi kamu juga harus rutin mengaplikasikan gel lidah buaya di seluruh permukaan kulit setiap harinya.

Rutin Melakukan Eksfoliasi

Meratakan kulit belang karena terpapar sinar matahari juga bisa dilakukan dengan rutin eksfoliasi. Upaya ini bisa membuat sel-sel kulit mati terangkat, sehingga area tubuh yang belang bisa segera beregenerasi. Namun ingat, jika ingin melakukan cara ini, pastikan dulu apakah kulit terbakar sinar matahari atau nggak. Pasalnya, mengeksfoliasi kulit yang terbakar hanya akan membuatnya iritasi dan sebabkan permasalahan yang lainnya.

Jangan Lupakan Pemakaian Sunscreen

Kulit belang akibat sinar matahari jelas bisa diatasi dengan pemakaian sunscreen atau tabir surya secara rutin. Sesuai namanya, produk ini memiliki fungsi untuk menangkal bahaya dari sinar matahari yang menyentuh langsung permukaan kulit tubuh. Sehingga, nggak ada lagi deh yang namanya kulit terbakar atau kulit belang.

Untuk pemilihan produk sunscreen sendiri bisa menyesuaikan kebutuhan kulit kamu. Namun, ada baiknya bila mencari sunscreen yang bertekstur ringan, sehingga nggak terasa ketika diaplikasikan ke permukaan kulit. Selain itu, pilih juga sunscreen dengan SPF tinggi, seperti SPF 30 atau SPF 50+++. Dengan begitu, kulit bisa terlindungi dari sinar matahari dan bebas kulit belang. 

Well, itu tadi beberapa tips mudah dan berguna yang bisa dilakukan ketika kulit tubuh belang karena terkena sinar matahari. Jangan lupa diterapkan ya berbagai cara di atas!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading