Sukses

Lifestyle

Teh Atau Kopi? Minuman Favoritmu Bisa Menebak Kepribadianmu

Fimela.com, Jakarta Teh dan kopi menjadi minuman favorit semua orang. Ada orang-orang yang tidak fokus beraktivitas jika belum minum teh atau kopi di pagi hari. Beberapa orang, bahkan perasaannya tidak akan pernah nyaman serta semangat sebelum minum teh atau kopi. 

Di antara kopi dan teh, mana nih yang paling favorit buatmu? Bicara mengenai kopi dan teh, rupanya kepribadian seseorang bisa dilihat dari minuman favoritnya.

Melansir dari laman thoughtcatalog.com, seseorang yang suka dengan kopi memiliki kepribadian atau karakter yang cukup berbeda dari seseorang yang suka dengan teh. Penasaran apa perbedaannya?

Minuman Favorit Teh

Mereka yang menyukai teh daripada kopi, diketahui hidupnya lebih teratur dan disiplin. Umumnya mereka adalah pribadi yang menyenangkan, bijaksana dan menyukai segala hal yang terencana dengan baik. Penyuka teh, adalah orang-orang yang berkepribadian asik dan mudah dekat dengan siapa saja. Sayangnya, mereka sangat menikmati dunianya sendiri tanpa gangguan dari orang lain. 

Dibanding menghabiskan waktu untuk nongkrong dan bergosip segala sesuatu yang dianggap tidak jelas, orang-orang yang lebih suka minum teh lebih nyaman berada di rumah bersama kleuarga tercinta. Mereka sangat suka menghabiskan waktunya bersama orang-orang yang dicintainya seperti pasangan dan anak-anak. Umumnya, mereka juga sebagai pribadi yang suka menghabiskan waktu di rumah untuk sekedar baca buku, nonton film atau menekuni hobi yang menghasilkan.

Untuk penampilan sendiri, penyuka minuman satu ini lebih suka tampil sederhana. Meski begitu, mereka selalu berhasil tampak anggun, bijaksana dan memesona. 

Minuman Favorit Kopi

Orang-orang yang suka minum kopi, adalah orang-orang yang menyukai kebebasan dalam hidup. Mereka menjalani hari-hari dengan sangat santai dan berjalan sesuai dengan apa yang ada. Umumnya, mereka memiliki kemampuan bersosialisasi yang baik, suka bercengkerama dengan banyak orang dan menghabiskan waktu di luar rumah. Mereka tak segan jika harus begadang hingga malam untuk membicarakan banyak hal tentang hidup bersama orang lain. 

Mereka adalah pribadi yang sebenarnya sangat menyenangkan dan asik. Sayang, tidak sedikit dari mereka yang sering mengecewakan orang lain karena kecerobohannya. Para penyuka kopi adalah orang-orang yang sangat kreatif dengan banyak ide cemerlang. Mereka termasuk pribadi yang sangat imajinatif dan energik. 

Dari kedua kepribadian di atas, mana nih yang jadi milikmu Sahabat Fimela? Semoga informasi ini bermanfaat. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading