Sukses

Lifestyle

7 Arti Mimpi Melihat Ular Hitam yang Dianggap Membahayakan

Fimela.com, Jakarta Mengalami mimpi buruk adalah hal yang sangat dihindari oleh semua orang. Selain membuat kualitas tidur menjadi terganggu, mimpi buruk diyakini menunjukkan pertanda buruk bagi orang yang memimpikannya. Padahal tidak selalu demikian.

Sebuah mimpi memang dapat menunjukkan pertanda baik atau buruk. Namun, tidak selamanya mimpi buruk menunjukkan pertanda buruk. Bisa saja mimpi yang dianggap indah justru mengandung peringatan akan suatu bahaya yang akan dihadapi oleh orang yang mengalami mimpi tersebut.

Salah satu mimpi yang dianggap buruk adalah mimpi melihat ular hitam. Tentu saja mimpi tersebut dianggap buruk karena di kehidupan nyata, bisa dari ular hitam sangat beracun, dan gigitannya dapat menyebabkan kematian.

Tidak hanya menunjukkan pertanda baik atau buruk saja, mimpi juga bisa menunjukkan berbagai arti, seperti kondisi kesehatanmu secara fisik atau mental. Mimpi juga bisa menunjukkan siapa orang yang benar-benar tulus berteman denganmu, dan siapa yang diam-diam ingin menyakitimu. Oleh karena itu mimpi bisa jadi sebuah peringatan buatmu agar lebih berhati-hati dan waspada terhadap orang-orang di sekitarmu. Seperti halnya kamu harus berhati-hati jika suatu saat bertemu dengan ular hitam agar tidak melihat olehnya.

Mimpi melihat ular hitam kemudian diartikan sebagai pertanda bahwa akan ada hal buruk di hidup orang yang memimpikan. Hal tersebut bisa saja benar, namun bisa juga salah. Ada beberapa arti dari mimpi melihat ular hitam. Berikut beberapa arti dari mimpi ini yang dilansir dari beberapa sumber.

1. Menunjukkan Pandangan Hidup

Sebuah mimpi tak hanya menunjukkan sebuah pertanda pada hidupmu, namun juga bisa menunjukkan perasaanmu saat ini atau pandanganmu terhadap kehidupan. Mimpi melihat ular hitam ini misalnya. Mimpi ini menandakan kalau kamu sering memandang suatu hal secara negatif. Maka tidak heran jika kamu sering merasa kesepian dan tidak bahagia. Jauhkan pikiranmu dari hal-hal yang negatif dan cobalah untuk memandang segala sesuatu secara positif.

2. Menyelesaikan Permasalahan

Mimpi juga bisa menjadi pengingat buatmu. Mimpi melihat ular hitam juga demikian. Mimpi ini muncul karena ingin meningingatkanmu agar segera menyelesaikan permasalahan yang sedang kamu hadapi. Jika kamu merasa kesulitan, kamu bisa meminta tolong pada orang terdekat atau keluargamu.

3. Pertanda Rezeki Besar

Pernahkah kamu mengalami mimpi melihat ular hitam yang berukuran besar? Pasti terasa sangat mengerikan. Namun jangan takut, mimpi ini justru merupakan pertanda baik untukmu. Mimpi ini menandakan kalau kamu akan mendapatkan rezeki dalam jumlah yang besar.

4. Bertemu Jodoh

Mimpi melihat ular hitam sering dianggap sebagai mimpi buruk, namun artinya tak selalu buruk. Salah satu arti dari mimpi ini justru akan mendatangkan kebahagiaan untukmu. Mimpi ini dianggap menandakan kalau kamu akan semakin dekat dengan jodohmu. Namun jika kamu sudah menikah, mimpi menjadi pertanda kebahagiaanmu.

5. Dijauhkan dari Permasalahan

Mimpi melihat ular hitam yang menyerangmu namun kamu berhasil menyelamatkan diri menjadi sebuah pertanda baik buatmu. Mimpi ini menandakan kalau kamu akan dijauhkan dari berbagai macam permasalahan yang rumit. Jika ada permasalahan yang harus kamu hadapi, kamu bisa menghadapinya dengan mudah.

6. Masalah dengan Pasangan

Arti mimpi digigit ular hitam bagi seorang perempuan yang memiliki pasangan adalah sebuah mimpi buruk bagi hubunganmu dan pasanganmu. Arti mimpi digigit ular hitam adalah akan ada suatu gangguan di dalam hubunganmu. Gangguan ini bisa berupa hadirnya orang ketiga, atau bisa juga permasalahan yang disebabkan oleh salah satu dari kalian.

7. Karma

Mimpi melihat ular hitam juga berkaitan dengan karma. Karma yang dimaksud tidak selalu berarti buruk kok, Sahabat Fimela. Karma berarti balasan atas sikapmu terhadap orang lain. Kalau selama ini kamu merasa bersikap baik, maka kamupun akan mendapatkan karma yang baik pula. Begitu pula sebaliknya. Jika kamu tidak pernah bersikap baik, maka kamu akan mendapatkan karma yang setimpal dengan perbuatanmu.

Itulah 7 arti mimpi melihat ular hitam yang sering bikin takut. Mimpi ini memang menakutkan dan dianggap sebagai mimpi buruk, namun bukan berarti mengandung arti yang buruk pula. Mimpi ini bisa menunjukkan berbagai pertanda dalam hidupmu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading