Sukses

Lifestyle

5 Zodiak yang Sering Jadi Korban Second Choice atau Pilihan Kedua

Fimela.com, Jakarta Tidak ada yang benar-benar bisa kita pastikan siapa saja orang yang cenderung jadi korban second choice dalam hidupnya, karena siapa pun bisa mengalaminya. Baik dalam urusan percintaan, keluarga, pertemanan atau bahkan pekerjaan, siapa saja bisa jadi korban second choice. Tapi terkadang sifat atau karakter bawaan setia orang bisa menentukan apakah ia tipe yang mudah dijadikan nomor dua. Jika coba ditebak dari kepribadian astrologi, kemungkinan besar sekian zodiak inilah yang sering menjadi korban second choice orang lain.

1. GEMINI

Gemini dikenal sebagai zodiak yang ramah, ceria, mudah beradaptasi, ekspresif, terbuka, punya rasa ingin tahu yang besar, dan komunikatif. Ia memiliki banyak kelebihan sebagai pribadi yang menyenangkan, tapi sayangnya ia sering dijadikan pilihan kedua dalam hubungan cinta karena sulit memberikan kepastian. Gemini cenderung susah berkomitmen dan kurang konsisten, ia juga lebih mementingkan diri sendiri dan suka bersenang-senang. Sulit mengandalkan Gemini jika bermaksud menjalin hubungan cinta jangka panjang.

2. VIRGO

Virgo termasuk orang yang tegas, jujur, logis, realistis dan pekerja keras. Ia juga tipe orang yang bisa diandalkan, setia dan bertanggung jawab. Tapi sifatnya yang perfeksionis dan kritis seringkali membuat ia pemilih soal banyak hal, termasuk memilih pasangan, pertemanan maupun pekerjaan. Ia cenderung jadi orang yang kurang bisa menerima perubahan tapi sebenarnya ia baik. Virgo mungkin tampak terlalu pemalu, pendiam dan memberi jarak sehingga orang menganggapnya pasif dan cuek.

3. LIBRA

Libra adalah zodiak yang dikenal menawan, diplomatis, dan adil. Ia juga ramah, baik hati, adil dan cenderung setia sebagai pasangan, tapi sayangnya ia mudah dijadikan second choice dalam hubungan percintaan dan pekerjaan karena ia cenderung mudah bimbang, plin-plan, dan susah menentukan pilihan dan keputusan. Ketika Libra mengatakan A, bukan berarti ia akan konsisten melakukan A. Terkadang ia bisa berubah pikiran dalam hitungan menit karena mudah terpengaruh oleh pendapat atau ekspektasi orang lain.

4. SAGITARIUS

Sagitarius sebenarnya sangat potensial sebagai pasangan karena ia menyenangkan, ramah, ceria, optimis dan positif dalam menjalani kehidupan. Tapi sayangnya ia dianggap kurang pekerja keras, kurang bisa diandalkan dan kurang bertanggung jawab karena cenderung suka bersenang-senang dan terikat dengan kehidupan lajang. Ditambah lagi, ia butuh waktu lama untuk meyakinkan hati agar bisa memutuskan apakah ia mau berkomitmen jangka panjang atau tidak. Ketika semua keraguan itu muncul, maka ia rentang dijadikan second choice.

5. AQUARIUS

Aquarius adalah zodiak yang dikenal inovatif, mandiri, dan penyendiri. Ia mncintai kebebasan dan individualitas. Aquarius juga menyukai petualangan dan kehidupan di mana ia bisa leluasa memutuskan apa yang ingin ia lakukan dalam hidup. Meskipun ia cerdas, kreatif dan imajinatif, tapi sayangnya ia sulit diajak berkomitmen dan menjalin hubungan cinta jangka panjang. Dibutuhkan seseorang yang sabar untuk bisa mendapatkan hati Aquarius, karena itulah ia sering dijadikan pilihan kedua atau second choice.

Itu dia sekian zodiak yang sering jadi korban second choice. Semoga bukan kamu salah satunya ya, Sahabat Fimela.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading