Sukses

Parenting

Benarkah Anda Ingin Aborsi?

Ladies, melahirkan adalah salah satu hal yang paling membahagiakan bagi banyak wanita. Namun, kini mulai banyak juga wanita yang tidak ingin memiliki buah hati karena tidak ingin terbebani oleh kewajiban mengurus anak anak.

Memang jika anda wanita yang mengharapkan buah hati untuk hadir dalam kehidupan anda, pemikiran tersebut memang sulit untuk dicerna, namun ladies perlu anda ingat bahwa ada berbagai macam jenis wanita.

Langkah langkah yang diambil oleh para wanita yang enggan untuk memiliki momongan bervariasi mulai dari penggunaan pengaman setiap melakukan hubungan seks, melakukan tindakan pensterilan untuk kandungan dan bahkan melakukan aborsi jika terlanjur hamil.

Ladies, jika anda terlanjur hamil dan anda termasuk jenis wanita yang tidak ingin memiliki buah hati, apakah anda benar benar akan menggugurkan janin anda? Berikut ini adalah saran dari situs focusonthefamily.com agar anda dapat mengambil keputusan yang tepat mengenai aborsi.

1. Lakukan sedikit penelitian
Ladies, jangan hanya karena anda tidak ingin melahirkan seorang bayi ke dunia ini lantas anda serta merta menggugurkan janin yang anda kandung. Pastikan anda telah mengetahui segala prosedur, persyaratan serta kendala dan efek negatif dari melakukan aborsi baiksecara fisik, maupun dampak yang mungkin terjadi pada andasecara emosional.

2. Berkonsultasilah pada ahli
Jika anda telah mengetahui segala sesuatu tentang aborsi namun masih ragu apakah anda benar benar ingin melakukannya, langkah terbaik adalah menghubungi dokter ahli untuk menjelaskan kondisi anda. Dengan demikian anda akan mendapatkan informasi baik secara profesional maupun informasi secara personal dari orang tempat anda berkonsultasi

Oleh: Yudha Yanuar A.

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading