Sukses

Parenting

USG 4D untuk Bayi Kembar

Moms, USG 4D juga diperuntukkan bagi bayi kembar lo. Saking detailnya gambar yang dihasilkan dari USG 4D, USG 4D sangat jelas dalam mendeteksi bayi kembar dua, tiga, dan seterusnya.

Dilansir oleh redorbit.com, USG 4D bagaikan jendela untuk melihat ke dalam perut ibu hamil. Gelombang suara dipancarkan dan memantul ke dalam dari beberapa sudut sehingga menghasilkan gambaran yang jelas.

Dari hasil USG 4D, bayi kembar terkadang terlihat saling berebut tempat atau saling menggapai satu sama lain. Bahkan terkadang, mereka terlihat seperti sedang berciuman. Bahkan, USG 4D dapat menunjukkan bayi kembar identik beserta usaha mereka untuk bertahan hidup.

Pada suatu kasus, dalam USG 4D di minggu ke 12 kehamilan menunjukkan adanya bayi kembar tiga, namun entah bagaimana plasenta tersebut lalu kosong. Di bagian kanan tak ada tanda-tanda si kembar ke tiga.

Dalam hasilnya, USG hanya menyisakan dua bayi saja. Kondisi seperti ini sering terjadi pada awal kehamilan. Kemungkinan besar, janin mati dan diserap kembali oleh rahim.

Pada gambaran lain, terlihat dua janin sangatlah dekat. Semakin dekat dan semakin dekat hingga kedua janin berciuman. Hal ini dikenal dengan ciuman persaudaraan.

Para ahli percaya jika interaksi yang seperti ini dapat membantu perkembangan mereka berdua. Kontak dekat pada saat masih di dalam rahim juga dipercaya akan tercermin dalam kehidupannya setelah mereka lahir.

Oleh: Susvia Cahyaning

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading