Sukses

Parenting

Apakah USG 4D Tidak Bisa Dipisahkan Dengan USG 2D??

Ladies, membicarakan topik yang satu ini mungkin tak akan ada habis-habisnya ya, selain USG 4D ini merupakan teknologi yang baru, pastinya Bunda juga bertanya-tanya seperti apa sih sebenarnya alat canggih ini dalam mendeteksi sang buah hati.

Membahas USG 4D ini, pastinya tak bisa terlepas dari para pendahulunya, seperti USG 2D dan USG 3D. Teknologi canggih ini merupakan hasil dari pengembangan-pengembangan metode sebelumnya.

Seperti yang dilansir dari laman voices.yahoo.com, USG 2D ini memberikan gambaran bentuk tubuh seperti wajah, tubuh dan organ- organ vital sang buah hati dalam dua dimensi saja, sedangkan USG 3D adalah pengembangan USG 2D yang membuat efek gambar menjadi lebih jelas seperti foto.

Dalam USG 4D gambar yang dihasilkan lebih baik dan lebih detail, seperti sebuah foto yang bergerak, atau video.

Biasanya, dokter juga akan melakukan USG 2D terlebih dahulu sebelum menawarkan USG 4D pada Ladies. Karena USG 2D merupakan pengecekkan kehamilan paling awal yang dilakukan di kehamilan trimester pertama.

Nah, jika memang memerlukan USG 4D, akan dilakukan saat kehamilan trimester ketiga, karena semua anatomi sang buah hati sudah terbentuk sempurna sehingga tidak mengancam pertumbuhan pada sang buah hati.

So, wajar saja jika setelah USG 4D ini Ladies mendapatkan paket berupa foto yang berwarna abu-abu, foto berwarna, dan juga sebuah video sang buah hati, karena ketiganya berkesinambungan Ladies.

Oleh: Susvia Cahyaning

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading