Sukses

Parenting

8 Cara Mendidik Anak Laki Laki untuk Perkembangan Intelektual, Sosial, dan Emosional

Fimela.com, Jakarta Setiap orangtua memiliki keinginan untuk membantu anak berkembang secara intelektual, sosial, dan emosional. Dan perlu diketahui jika kebutuhan dan gaya belajar anak laki-laki dan perempuan berbeda.

Jadi apa perbedaanya? Melansir teachstarter.com, area otak yang dikhususkan untuk spasial, fungsi mekanis lebih besar pada anak laki-laki daripada pada anak perempuan dan area yang dikhususkan untuk fungsi verbal dan emosional lebih kecil.

Akibatnya, anak laki-laki umumnya mengembangkan memori spasial lebih awal daripada anak perempuan, sedangkan anak perempuan umumnya mengembangkan keterampilan bahasa, kecerdasan emosional, dan motorik halus lebih awal daripada anak laki-laki.

Strategi utama membuat anak laki-laki berkembang

Berikut beberapa strategi utama yang membuat anak laki-laki berkembang.

1. Belajar langsung, kinestetik, atau melakuka metode pembelajaran STEAM (Sains, Teknologi, Teknik, Seni dan Matematika).

2. Libatkan dalam proses pembelajaran dengan memungkinkan mereka memiliki saran, ide, dan tujuan mereka sendiri.

3. Tingkatkan penggunaan grafik, gambar, dan teknologi.

4. Dukung penulisan dengan menggunakan alat perencanaan non-verbal seperti pengatur grafik dan papan cerita.

5. Sertakan pembelajaran berbasis proyek dalam pembelajaran.

6. Bangun beberapa persaingan sehat melalui aktivias debat dan permainan.

7. Izinkan untuk memilih topik tulisan, subjek penelitian, dan bahan bacaan mereka sendiri misal komik atau majalah.

8. Gabungkan aktivitas fisik dan istirahat otak secara teratur ke dalam pelajaran.

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading