10 Panorama Terbaik yang 'Berbaring' di Selandia Baru

Asnida Riani diperbarui 27 Apr 2016, 16:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyak orang yang bilang 'tak usah jauh-jauh menyambangi Swiss, bertolak saja ke Selandia Baru!'. Pernyataan tersebut sekiranya didasari oleh topografi wilayah yang tak jauh berbeda. Dengan julangan gunung-gunung megah berselimut salju, juga hamparan savana yang berubah paras seiring bergantinya musim, tak heran kalau tetangga Australia ini seakan jadi sekeping kecil Swiss di belahan bumi berbeda.

Sudah jadi rahasia umum, Selandia Baru merupakan 'surga' bagi para petualang. Mulai dari kerucut puncak tertinggi, pengalaman berlayar demi 'membelah' biru samudra nan misterius, hingga menyelami 'perut Bumi', semua bisa dijadikan sedikit agenda dari sejumlah rancangan perjalanan.

Dari sekian banyak pilihan, tentu tak semua tempat bisa dijelajah hanya dalam satu kunjungan. Karenanya menentukan ingin ke mana saja dalam perjalanan kali ini tentu penting. Menurut Lonely Planet, sebaiknya datangi tempat-tempat ini untuk mendapat panorama terbaik Selandia Baru.

Gunung John, Tekapo

Cape Reinga, Northland

North Egmont, Gunung Taranaki

Sky Tower, Auckland

Gunung Victoria, Wellington

Knights Point

The Snout, Picton

Bob’s Peak, Queenstown

Te Mata Peak, Havelock North

Nugget Point, The Catlins