Fei dan Jia Bicara Soal Bubarnya miss A

Nizar Zulmi diperbarui 28 Des 2017, 17:08 WIB

Fimela.com, Jakarta Perjalanan 7 tahun miss A di industri K-Pop resmi berakhir pada penghujung Desember ini. Suzy, Fei, Min dan Jia sudah berpisah dan bakal move on dari kebersamaan mereka dalam satu grup.

Sebelum bubar, girlband pelantun Bad Girl Good Girl tersebut hanya menyisakan dua personel, yakni Suzy dan Fei. Keduanya sampai saat ini masih aktif di industri musik dan juga layar kaca.

Sementara Min dan Jia memilih jalannya sendiri dengan mengakhiri kontrak dengan JYP Entertainment. Karier miss A sudah berada di ujung tanduk tak lama setelah keduanya keluar.

JYP akhirnya mengumumkan secara resmi tentang bubarnya miss A. Para member hingga kini belum berkomentar apa-apa sejauh ini, kecuali Fei dan Jia.

2 dari 3 halaman

Fei mengenang miss A

Bubarnya miss A mungkin bukan hal mengejutkan, tapi masih saja membuat fans merasa terharu. Tak hanya penggemar, Fei juga turut mengenang kebersamaannya dan rekan-rekan segrup.

Hal itu ia unggah dalam postingan Instagramnya 27 Desember kemarin. Beberapa foto ia unggah dengan caption yang cukup menyentuh.

"Ini adalah awal kami memulai, bagaimana kami bertemu dengan kalian. Aku akan selalu terkenang dan bahagia dengan memori indah bersama miss A dan semua yang mendukung kami. Akankah kalian berjalan bersamaku dengan petualangan baru?" tulis Fei.

3 dari 3 halaman

Curhatan Jia tentang miss A

Kembali ke tahun 2016, Jia memilih untuk keluar dari miss A. Tak ingin terus menunggu, ia pun merintis karier solo yang masih bertahan hingga saat ini. 

Jia berkolaborasi dengan Jackson Got7 dalam lagu terbaru mereka bertajuk MOOD. Namun di postingan Instagram terbarunya Jia menuliskan sesuatu tentang miss A yang sudah resmi bubar.

"Kata-kata takkan bisa menjelaskan perasaanku ketika kabar miss A bubar tersiar. Fei-Jia-Min-Suzy membentuk miss A. Dan miss A juga lah yang bisa membuatku jadi seperti sekarang," tulisnya.

 

Keputusan miss A bubar dinilai akan menjadi hal terbaik. Pasalnya kini semua member bisa berkarier secara individu tanpa harus berkorban demi satu sama lain.