Terbang dengan 100 Balon Helium, Petualangan Pria Ini Terinspirasi Film Up?

Fimela diperbarui 28 Okt 2017, 14:15 WIB

Tom Morgan, seorang petualang asal Inggris telah melakukan perjalanan unik dan nekat dengan terbang menggunakan sedikitnya 100 balon helium.

Seperti dilansir dari laman odditycentral.com, perjalanan Tom dilakukan dengan melintasi langit Johannesburg, Afrika Selatan (20/10) sejauh 22 kilometer di ketinggian 2,5 kilometer. Bermodal 100 balon helium ukuran besar warna warni dan kursi taman yang dibuat senyaman mungkin, pria ini mengaku sangat tenang, damai dan bahagia menikmati perjalanannya.



"Ini menjadi petualangan yang menarik, jarak yang cukup jauh, duduk di kursi dan terbang dengan balon. Mungkin ini perjalanan paling senyap dan sepi. Tapi aku merasa damai, nyaman dan tenang," ungkap pria yang juga bekerja sebagai pengelola di perusahaan bernama The Adventurist.



Agar aksinya bisa berjalan dengan baik, Tom telah melakukan persiapan selama berbulan-bulan. Berkali-kali uji coba dilakukan, tempat untuk terbang dipilih sejak jauh-jauh hari dan ia pun menganalisis kapan cuaca terbaik untuk melakukan proyeknya ini.

"Saya harus tetap tenang melakukannya. Afrika dipilih karena di sini tidak ada laut atau danau luas sehingga kita tak perlu khawatir akan terjatuh lalu tenggelam di dasar air. Cuaca yang ada sangat mendukung aksi ini. Perubahan cuaca sedikit saja bisa membuat balon terbang tak terkendali bahkan meletus. Kita harus pandai-pandai mengemudi balon-balon yang membawa kita terbang," tambah Tom.



Setelah sukses melakukan aksinya ini, Tom berencana akan menyelenggarakan lomba terbang menggunakan balon helium. Dana yang terkumpul dari perlombaan ini selanjutnya dijadikan dana amal bagi mereka yang membutuhkan. Mengenai aksinya ini, apakah si Tom terinspirasi oleh adegan di film Up ya?






(vem/mim)