Kimberly Ryder, Menilik Sifatnya sebagai Ibu dari Zodiak Leo

Anto Karibo diperbarui 25 Nov 2019, 21:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Kimberly Ryder baru saja melahirkan anak pertamanya dari pernikahan dengan Edward Akbar pada Selasa (19/11/2019). Bayi perempuan nan cantik ini kemudian diberikan nama Rayden Starlight Akbar.

Kimberly sendiri merupakan seorang artis yang memiliki tanggal lahir 6 Agustus. Dari situ, bisa diketahui bahwa dirinya masuk dalam kelompok zodiak leo.

Lalu bagaimana sifat dan karakter leo yang sudah menjadi seorang ibu? Dihimpun dari berbagai sumber, seorang ibu yang memiliki zodiak leo merupakan seorang yang tentu saja memiliki plus dan minus. Seperti apa?

What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Menyenangkan namun Tegas

Kimberly Ryder dan Edward Akbar (Instagram/edward_akbar)

Satu sisi, seorang ibu dengan zodiak leo akan menjadi orangtua yang menyenangkan hati anak-anaknya. Mereka adalah sosok yang sangat peduli. memberikan perlindungan, dan juga posesif kepada anak.

Namun, ada karakter di sisi lain di mana ibu berzodiak leo adalah seorang yang sangat ketat dan keras kepada anak-anaknya. Pun begitu mereka adalah sosok yang bisa memahami perasaan batin dari anaknya.

3 dari 5 halaman

Miliki Cinta Terbaik

Kimberly Ryder dan Edward Akbar (Instagram/edward_akbar)

Sebagai seorang ibu, zodiak leo akan selalu memiliki dan memberikan cintanya yang benar-benar murni kepada anak-anaknya. Bisa dibilang cinta mereka kepada anak tak ada batasnya. Tak heran ketika anak-anak juga sangat mencintai mereka.

Pun begitu, ibu leo biasanya adalah seorang yang ekspresif an agresif. Malah, terkadang emosi mereka bisa meledak-ledak dan membuat orang di sekelilingnya merasa tak nyaman.

4 dari 5 halaman

Siap Belajar

Kimberly Ryder (Sumber: Instagram/@kimbrlyryder)

Ibu leo merupakan seorang yang siap dalam belajar hal-hal baru. Karena niat da kesigapannya ini, mereka biasanya akan berhasil dalam hal mengurus anak. Tentunya anak-anak akan sangat nyaman kala berada di bawah naungan ibu leo.

Tapi leo terkadang memiliki sikap yang egois. Sebagai ibu mereka bisa saja memaksakan kehendaknya kepada anak. Kalau tak disikapi dengan baik, bisa saja anak akan merasa tertekan.

5 dari 5 halaman

Saksikan Video Menarik Berikut